by

SDN Sekecamatan Mekarjaya Ikuti Lomba Bintang Saint

Berita Pandeglang.OLNewsindonesia,Jum’at (31/01)

SDN Pareang 1 menjadi tuan rumah Lomba Bintang Saint Bidang Study MIPA ( Matematika dan IPA ) tingkat Kecamatan Mekarjaya Kabupaten Pandeglang.

Kegiatan Lomba yang di adakan setiap tahun di tingkat kecamatan  di lakukan untuk menyeleksi Siswa Siswi berprestasi untuk menjadi wakil kecamatan Mekarjaya mengikuti lomba ke tingkat Kabupaten,ucapE Rifai selaku Ketua PSB ( Pusat Sekolah Belajar ) yang di dampingi Sekertarisnya Eman Sulaeman di SDN Pareang 1 menjelaskan kepada OLNewsindonesia, di kantornya (31/01)

Sebanyak 14 Sekolah Dasar di wilayah Kecamatan Mekarjaya mengirimkan Peserta masing masing empat (4) Orang untuk dua bidang study dari 14 Sekolah Dasar dengan jumlah total 54 Peserta Lomba,mudah mudahan hasil dari seleksi tahun ini Kecamatan Mekarjaya bisa meraih Juara tingkat kabupaten, mengulang sukses yang pernah di raih Tahun Kemaren Walaupun Juara 2, terang Encep Rifai.

Ket poto : dari kanan ketua PSB Kecamatan Mekarjaya Encep Rifai s8swa siswi yang meraih juara dan Aning Sujani ( memakai baju batik ) Ketu K3S, Bertempat di Pareang 1, 30/01
Ket poto : dari kanan ketua PSB Kecamatan Mekarjaya Encep Rifai dan siswa siswi peraih juara serta Aning Sujani ( memakai baju batik ) Ketua K3S.

Encep Rifai juga menjelaskan bahwa Kegiatan yang telah berlangsung dan dengan hasil dari lomba kegiatan Lomba MIPA Tingkat Kecamatan Mekarjaya sebagai berikut :
Hasil Juara Bidang Study Matematika :

Juara 1 : SDN Pareang 1
Juara 2 : SDN Pareang 3
Juara 3 : SDN Kadubelang 2

Juara Harapan :

Juara 1 di raih SDN Medong
Juara 2 di raih SDN Kadujangkung 1
Juara 3 di raih SDN Pareang 2.

Hasil Juara Bidang Study IPA :

Juara 1 di raih SDN Kadubelang 3
Juara 2 di raih SDN Kadubelang 1
Juara 3 di raih SDN Kadubelang 1.

Juara Harapan :

Juara 1 di raih SDN Kadujangkung 1
Juara 2 di raih SDN Pareang 2
Juara 3 di Raih oleh SDN Sukamulya

Di tempat terpisah,Aning Sujani selaku K3S ( kelompok Kerja Kepala Sekolah ) menambahkan bahlwa dalam lomba Mipa ini peran K3S adalah sebagai Pembina dan Penanggung jawab atas kegiatan ini ke tingkat selanjutnya setelah hasil seleksi dari tingkat Kecamatan.

Harapan saya,semoga anak didik kami yang Akan menjadi wakil Kecamatan Mekarjaya untuk lomba MIPA tingkat Kabupaten akan memperoleh hasil yang yang memuaskan,pungkasnya

(Ju)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.