Dua Warga Kabupaten Bekasi Terpapar Covid-19 Pasca Mudik Lebaran

Berita Bekasi.OLNewsindonesia.Selasa(18/05/21)

Dalam melaksanakan kegiatan Tes Swab Antigen pasca mudik Lebaran,
Hingga kini sudah dua warga Kabupaten Bekasi yang baru kembali mudik kedapatan positif Covid-19 setelah menjalani Tes Swab Antigen.

Sebelumnya, warga Desa Waluya Kecamatan Cikarang Utara dinyatakan positif Covid-19 pasca jalani Tes Swab Antigen pada Senin (17/05/2021).

Ternyata, ada warga Desa Sirnajaya, Kecamatan Serangbaru yang baru pulang mudik terpapar Covid-19 usai menjalani Tes Swab Antigen yang dilakukan oleh Muspika Kecamatan Serangbaru Baru bersama Polsek setempat pada Selasa (18/05/2021).

Diketahui, ratusan warga yang mengikuti Tes Swab Antigen di Desa Sirnajaya diketahui seorang warga dinyatakan positif. Warga tersebut langsung dibawa ke Hotel Ibis Jababeka, Cikarang, untuk di observasi dan di isolasi.

Kapolsek Serangbaru AKP. Sumantri menjelaskan, pelaksanaan Tes Swab Antigen dilakukan terhadap ratusan warga di Perumahan Kota Serangbaru, Desa Sirnajaya, Kabupaten Bekasi.
Serta memasangkan stiker ke rumah warga yang belum kembali usai menjalankan mudik dari kampung halamannya.

Ada sekitar 200 warga Serang baru yang melakukan mudik lebaran, dan yang baru kembali sekitar 124 orang. Pendataan dilakukan oleh Ketua RT setempat untuk di Tes Swab Antigen. ujar AKP Sumantri

“Yang sudah menjalani di Tes Swab Antigen pertanggal 18 Mei 2021 ada ratusan warga, dan satu positif Covid-19. Satu orang positif Covid-19, selanjutnya dilarikan ke Hotel Ibis Jababeka untuk diobeservasi dan isolasi agar tidak menular ke warga yang lain.

Tujuan pelaksanaan Tes Swab Antigen ini, Sambung AKP Sumantri, demi mencegah penularan Virus Covid-19.yang berada di wilayah Kabupaten Bekasi.

Efendi hutabarat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *