Ibu Fransisko Sitanggang : Cita Cita Fransisko Ingin Menjadi Reporter

Berita Samosir OLNewsindonesia, Selasa (07/05)

Ibu Fransisko Sitanggang, Pasuria boru Situmorang merasa bahagia dan bangga sekali, mengetahui anak nya (Fransisko Sitanggang) salah satu dari 3 orang mewakili provinsi Sumatera Utara (SUMUT) mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang akan berlangsung 30 Mei – 06 Juni 2019 di Yokjakarta.

Hal ini disampaikannya kepada OLNewsindonesia.com melalui telefon seluler, Selasa (7/5).

” Kami bangga sekali, anak kami (Fransisko Sitanggang) bisa mewakili tingkat Provinsi SUMUT mengikuti OSN tahun 2019 di Yokjakarta”, ungkap Pasuria boru Situmorang dari seberang telefon dengan nada suara parau (sedih bercampur senang).

Dijelaskannya, memang Fransisko itu dari mulai kelas 1 SD dan sampai sekarang ini selalu rangking satu, anaknya baik dan turut dengan perintah orang tua, ujarnya.

Selesai pulang sekolah, dia langsung ke ladang bersama abang nya, dan malam hari baru dia belajar, beber ibunya Fransisko.

Foto : Kepala SMPN 1 Palipi foto bersama  Frasisko Sitanggang (baju pramuka), Selasa (7/5)
Foto : Kepala SMPN 1 Palipi foto bersama Frasisko Sitanggang (baju pramuka), Selasa (7/5)

Ditanya terkait cita cita Fransisko, Pasuria boru Situmorang mengatakan bahwa cita cita anknya tersebut ingin jadi Reporter (Jurnalis).

“Fransisko itu cita citanya mau jadi Reporter (Jurnalis) pak, seperti profesi bapak lah “,ucapnya dengan nada tertawa.

Disinggung apa harapannya dengan keterwakilan anaknya (Fransisko Sitanggang) mewakili Provinsi Sumut pada Olimpiade Sains tingkat Nasional di Yokjakarta, dengan penuh harapan beliau minta dukungan doa semua keluarga, masyarakat, pemkab, khususnya Bupati samosir, Drs.Rapidin Simbolon MM.

“Kami keluarga mohon dukungan doa nya, agar anak kami (Fransisko Sitanggang) menjadi juara OSN tahun ini, dan bisa membanggakan Kabupaten Samosir, khususnya membanggakan kami selaku orang tua”, pinta Pasuria Boru Situmorang.

Pak, hari kamis datang ya ke sekolah, dikarenakan kami hari kamis ini diundang direktur sekolah untuk hadir kesekolah, yaaaa….mengenai persiapan Fransisko ke Yokjakarta, ajak Pasuria kepada OLNewsindonesia.com.

(JuntakStar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *