Kades Pasir Angin Tinjau Pelaksanaan UNBK SMP Di Wilayah Desa Pasir Angin

Cileungsi.Olnewsindonesia,Kamis(26/04)

Kades Pasir Angin meninjau Pelaksanaan UNBK SMP Negeri maupun Swasta yang berada di wilayah Desa Pasir Angin.

Di sela sela peninjauan pelasaksanaan UNBK yang di lakukan, Kades ismail mengatakan,”Dunia pendidikan bukan hanya milik pendidik tapi milik kita bersama,sebagai masyarakat dan pemerintah Desa Pasir Angin,kita turut menjaga kelangsungan dunia pendidikan.”ucap beliau kepada Olnewsindonesia

Dalam peninjauan ke sekolah sekolah SMP negeri atau Swasta di wilayah desa pasir angin,Ismail didampingi Bimaspol langsung menuju lokasi tiap tiap sekolah dan menjadi kejutan bagi kepala sekolah serta guru – guru tak menduga jika Kades pasir angin akan meninjau pelaksanaan UNBK di sekolah yang mereka pimpin.

Foto : Kades Pasir Angin,Ismail,Tampak Ber selfi dengan para siswa SMP di wilayah Desa Pasir Angin Dalam kunjungan Peninjauan Pelaksanaan UNBK tingkat SMP tahun 2018.
Foto : Kades Pasir Angin,Ismail,Tampak Ber selfi dengan para siswa SMP di wilayah Desa Pasir Angin Dalam kunjungan Peninjauan Pelaksanaan UNBK tingkat SMP tahun 2018.

Peninjauan kegiatan UNBK yang di lakukan Kades Pasir Angin mendapat respon fositif dari para pendidik dan dalam kegiatan tersebut tampak Ismail menyempatkan diri menyapa para siswa dan memberikan wejangan dan motivasi dan arahan kepada para siswa supaya tidak melakukan kegiatan yang mubajir seperti corat – coret baju setelah UNBK selesai dan menghindari tawuran pasca ujian UNBK.

Peninjauan Pelaksanaan UNBK yang dilakukan Ismail di tiga Sekolah Menengah Pertama yakni SMPN 3 ,SMP Bintang Timur dan SMP Fajar Sentosa.

“Kehadirannya saya ke Sekolah Menengah Pertama yang ada di wilayah Desa Pasir Angin selain memotivasi para siswa,Saya juga berharap suksesnya pelaksanaan UNBK tanpa ekses serta menjadikan sekolah yang ada diwilayah desa pasir angin menjadi sekolah unggulan yang menghasilkan generasi yang berprestasi kedepannya,Pungkas Ismail

( jon. )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *