Berita pandeglang.OLNewsindonesia,Jum’at(17/01)
Dengan kondisi ruang belajar yang rusak di beberapa bagian serta sudah tidak layak di gunakan tidak menyurutkan semangat para siswa Mts As-Syafa belajar.
Hal di atas terjadi di salah satu Sekolah Madrasah Tsanawiah di Kecamatan Cikedal,Kabupaten Pandeglang yang luput dari perhatian Departemen Agama.
Kepala Sekolah Mts As- Syafah kecamatan Cikedal,Abdul Aziz Selaku Kepala sekolah memperlihatkan kondisi sekolah terutama ruang kelas sekolah yang sudah rusak berat kepada OLNewsindonesia.com,Jum’at(17/01) saat meliput kegiatan siswa Mts As-Syafa
Untuk memperbaiki kondisi sekolah tersebut, pihak Mts As-Syafa mengaku sudah mengajukan proposal untuk pembangunan ruang kelas dan untuk renovasi ke pihak Departemen Agama
’’Sebetulnya secara umum sudah memadai, tapi ada beberapa ruang kelas yang harus di rehab,kendalanya adalah tidak adanya biaya untuk membeli material untuk membangun Ruang Kelas Baru (RKB)
Sementara itu sekolahnya saat ini hanya memiliki beberapa ruang kelas, dengan jumlah peserta didik yang lumayan banyak,Dengan jumlah siswa banyak itu, dia mengaku masih kekurangan ruang kelas,Kami mensiasatinya dengan diberlakukan pengaturan jam masuk sekolah kepada para siswa,tukas Aziz
Saya berharap, Departemen Agama dapat merealisasikan keinganan untuk memberikan penambahan Ruang Kelas Baru (RKB) agar seluruh siswa dapat bersekolah dengan fasilitas memadai dan nyaman,pungkasnya
(GI)