BPPKB Ranting Desa Kadu Dampit Gelar Khitanan Massal dan Santunan Anak Yatim

Berita

Pandeglang.OLNewsindonesia,Sabtu(21/12)

Bertempat di lapangan Kampung Kadu Dampit,Desa Kadu Dampit Kecamatan Saketi pada hari Sabtu (21/12)
Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten gelar bakti sosial Khitanan Massal Santunan Anak Yatim.

Turut hadir dalam acara tersebut,Kapolsek Saketi,Danramil dan tim Medis dari Puskesmas Kecamatan Saketi serta Anggota DPRD Provinsi Banten,H.Yoyon Sujana dan Ketua Umum BPPKB.

Kegiatan Bakti Sosial Khitanan Masal dan Santunan Anak Yatim yang digelar sekaligus dalam rangka Ulang Tahun Berdirinya BPPKB Ranting Kadudampit.

Kegiatan ini mengambil thema “ Peran serta Ormas BPPKB Demi Terciptanya Masyarakat Yang Aman , Nyaman Tertib dan Damai Serta mencegah Radikalismr dan Petedaran Narkoba di Wilayah Kecamatan Saketi “ , dengan moto Berjuang Berahlakul Karimah,terang H.Amir Rubianto Selaku Ketua BPPKB Ranting Kadudampit dalam sambutanya.

Ket poto tim medis dari Puskesmas Saketi saat melaksanakan Khitanan Masal
Foto : Tim medis dari Puskesmas Saketi saat melaksanakan Khitanan Masal

Sekcam saketi dalam sambutannya memgatakan sangat mengapresiasi kegiatan yang di gelar ormas BPPKB

“Saya sangat Apresiasi dengan kegiatan bakti sosial yang digelar ormas BPPKB,
Saya berharap Organisasi yang ada di kecamatan saketi Patut mencontoh kegiatan BPPKB Ranting Kadudampit ini,tukasnya

Di tempat yang sama,Sekjen BPPKB Pusat Ohim mengatakan bahwa
Kegiatan yang digelar adalah salah satu implementasi dari AD ( anggaran dasar ) dan ART ( Anggaran Rumah Tangga organisasi BPPKB Banten.

” Kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat, sehingga Saya himbau kepada semua ranting dan PAC bisa meniru Ranting Kadudampit bisa melaksanakan Bakti Sosial,tegas Ohim

(Ju)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *