Cibinong OLNewsindonesia. Warga Bogor Timur yang terdapat di tujuh Kecamatan yakni Kecamatan Cileungsi, Gunung Putri, Sukamakmur, Klapanunggal, Jonggol, Cariu dan Tanjungsari sangat gembira dengan hasil kajian Akademis yang di sampaikan oleh Bappeda (Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah).
Usulan atau keinginan masyarakat untuk mandiri dan menjadi Kabupaten Botim (Bogor Timur) sudah di depan mata.
Dalam rapat laporan hasil akhir kajian Akademis. Di Bappeda pada hari Rabu (12/7/2017) bertempat di ruang rapat bidang Litbang (Penelitan dan Pengembangan) pada kantor Bappedalitbang Kabupaten Bogor menunjukan hasil yang sangat memuaskan dan menjadi kado spesial buat seluruh masyarakat Bogor Timur (Botim).
Dalam rapat yang dihadiri empat puluh dua elemen dari berbagai Dinas serta unsur Kecamatan di Bogor Timur atau BOTIM untuk mendengarkan hasil akhir kajian Akademis yang mengacu pada pada Peraturan Pemerintah Nomor (PP)78 bahwa Pemekaran BOTIM mencapai angka 460. Sedangkan dalam PP 78 angka sangat mampu berkisar 420 – 500.
Mendengar hal tersebut beberapa Tokoh Masyarakat an elemen masyarakat Bogor Timur yang ada di tujuh kecamatan. Sontak bergembira dan semakin bersemangat melanjutkan perjuangan untuk pemekaran Kabupaten BOGOR TIMUR .(Jon)