Berita Samosir, Online News Indonesia, Selasa(23/10)
Pada hari Sabtu, tanggal 27 Oktober mendatang, dinas pariwisata Kabupaten Samosir akan menggelar Samosir Jazz Seasons di pelataran Hotel Dainang, Kecamatan Pangururan, yang akan dimulai pukul 16:00 Wib sampai dengan selesai.
Hal ini disampaikan Bupati Samosir Drs.Rapidin Simbolon MM, pada Press Conference Samosir Jazz Season 2018 Dinas Pariwisata, bertempat di Aula Kantor Bupati Jalan Rianiate Pangururan Samosir, Selasa(23/10) sekira pukul 15.00 Wib.
Tujuan event Samosir Jazz seasons 2018, yaitu untuk mempromosikan Pariwisata Samosir, menarik minat kunjungan wisata ke Samosir, maupun menarik wisatawan yang fanatik dgn musik jazz, ungkap Bupati.
Dia mengatakan, Samosir Jazz Seasons merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari Horas Samosir Fiesta(HSF), yang sejalan dengan visi dan misi Pemkab Samosir berbasis pertanian dan pariwisata.
” Samosir Jazz Seasons akan menampilkan penyanyi Jazz papan atas Indonesia yakni, Syaharani. Sang legenda Jazz Indonesia, Dian Permana Poetra dan flaustist Jazz Jazz internasional dari Spanyol Rodrigo Parejo,”sebut Rapidin.
Dia menambahkan, diyakini pelaksanaan festival itu akan mampu mengembalikan peningkatan kunjungan sektor pariwisata, semenjak kejadian kemarin (KM.Sinar Bangun), kunjungan wisatawan terasa penurunannya.” Diperkirakan, ribuan pengunjung akan meramaikan Samosir Jazz Seasons 2018, serta akan dihadiri para wisatawan domestik maupun mancanegara,”imbuhnya.
Pada kesempatan yang sama, Kadis Pariwisata Samosir, Drs.Ombang Siboro MM menyampaikan, bahwa event Samosir Jazz Season menelan biaya 200 juta yang bersumber dari APBD Samosir.
“Semua anggaran kita serahkan kepada WEM selaku EO (pelaksana event), sponsor seperti City Link dan juga didukung oleh BODT”, bebernya.
Dia menambahkan, Samosir Jazz Seasons ini juga akan menjadi branding untuk pariwisata Samosir, bahwa di Samosir juga ada event musik Jazz, yang mana wisatawan kelas menengah keatas yang fanatik dengan musik Jazz akan tersalurkan.
Turut hadir Press Conference Samosir Jazz Season Bupati Samosir Drs.Rapidin simbolon MM, Assisten II bidang Perekonomian Saul Ishak Situmorang, Kadis Pariwisata Ombang Siboro, Plt Kominfo Rohani Bakara, WEW (pelaksana) Erucakra Mahameru, dan insan pers.
(JuntakStar)