Hilangnya Kadri Bangun Di Duga Terbawa Arus Sungai Lau Biang,

Berita Karo.OLNewsindonesia,Minggu(25/11)

Nasib Kadri Bangun (20) hingga saat ini belum jelas diketahui sama sekali membuat keluarga harap harap cemas, apakah dirinya (Kadri Bangun) hanyut dibawa arus sungai lau biang entah ada faktor yang lain sampai saat ini belum diketahui dimana keberadaannya sehingga terus dilakukan pencarian.

Pria lajang warga desa Jandi Meriah Kecamatan Tiganderket ini dinyatakan hilang pada hari Kamis (22/11) 2018 sekira pukul 15:00 WIB ketika sedang menjaga tanaman jagung agar tidak dimakan monyet di perladangan juma Lau Biang desa Jandi Meriah.

Menurut informasi yang diperoleh dari Kepdes (Kepala Desa) Jandi Meriah ketika dikonfirmasi wartawan,melalui telepon selulernya membenarkan, bahwa ada salah seorang warganya bernama Kadri Bangun dinyatakan hilang pada hari Kamis (22/11) 2018 sekitar pukul 15:00 WIB.”Ketika di hubungi pihak keluarga melalui selularnya tidak aktif,apa lagi makan siang pun dia tidak pulang ke rumah dan timbul kecurigaan sehingga didatangi ke ladang tersebut, ” terang Gunawan

Sambungnya lagi, sesampainya diladang itu,keluarga menemukan kenderaannya berikut HP miliknya diladang itu dan sempat juga memanggilnya berulang kali ,tapi tidak ada jawaban dan keluarga mencari diseputaran lahan tersebut, tetapi Kadri Bangun tidak juga ditemukan sehingga hal ini diberitahukan kepada warga setempat.

Warga langsung melakukan pencarian di seputaran pinggir arus sungai Lau Biang ,namun hingga saat ini Kadri Bangun belum juga ditemukan dan diperkirakan bisa saja hanyut dibawa arus sungai Lau Biang ,apa lagi saat ini guyuran hujan terus menerus sehingga arus sangat deras, “kata Gunawan.

Begitu juga dikatakan warga,saat dilakukan pencarian,terlihat jejak bekas kaki terpeleset ke aliran sungai itu ,namun kita tidak bisa memastikan apakah bekas kaki terpelesat itu bekas kaki Kadri Bangun entah yang lain. “Sampai saat ini terus dilakukan pencarian ,namun situasi tidak mendukung akibat hujan terus menerus ” Ladang miliknya tak begitu jauh dengan sungai Lau Biang itu, “tandas Kepdes tersebut .

Sementara itu Kapolsek Tiganderket AKP Satria Sembiring ketika dikonfirmasi melalui kanit Reskrim Aiptu Tabonal Ginting membenarkan bahwa pihak kepolisian menerima laporan adanya salah seorang warga Desa Jandi Meriah Kecamatan Tiganderket di laporkan hilang pada hari Kamis (22/11), “menurut dugaan ,Kadri Bangun terpleset di pinggir sungai Lau biang itu hingga hanyut ,namun hingga saat ini masih dilakukan pencarian, “ujar Tabonal Ginting singkat.

(David )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *