by

2.315 Pemudik Telah Berangkat dari Terminal Lebak Bulus

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Sejak Jumat (14/4) hingga Minggu (16/4) malam kemarin, tercatat sudah 2.315 pemudik diberangkatkan dari Terminal Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Kepala Satuan Pelayanan (Kasatpel) Terminal Lebak Bulus, M. Iman Syafril mengatakan, 2.315 penumpang ini diberangkatkan menggunakan 164 armada dengan tujuan Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Selama tiga hari, jumlah pemudik yang berangkat dari Terminal Lebak Bulus mencapai 2.315 penumpang dengan menggunakan 164 armada,” ujar Iman, Senin (17/4).

Menurutnya, mayoritas pemudik ini berangkat menuju Cirebon, Kuningan, Majalengka, Kuningan, Bandung, Cepu, Boyolali, Wonogiri, Salatiga dan sekitarnya, serta ada pula yang mudik ke luar Pulau Jawa, seperti ke Bali, Mataram, Lampung, Padang, Pekan Baru dan Riau.

Diprediksi, puncak arus mudik di Terminal Lebak Bulus akan terjadi pada 19 hingga 20 April nanti.

“Untuk memberikan kenyamanan, kami siapkan Posko Kesehatan bagi awak bus dan pemudik,” pungkasnya.

210