Eksistensi A7 Band Di Blantika Musik Indonesia

BERITA, HIBURAN, MUSIK515 Views

Cileungsi, OLNEWS INDONESIA.

A7 Band adalah grup musik/group band yang beranggotakan empat orang yang terdiri dari Ajie (Vokal), Eggi (Keyboard, synthesizer), Reza (Bass), serta Toro Black (Drum). Ke empat personil ini masing-masing berasal dari berbagai daerah Bekasi, Bandung, Kuningan dan Cirebon.

Menurut Manager, A7 Band merupakan Singkatan dari salah satu personilnya yaitu Ajie (Vocalist A7) suka dengan angka 7. Para personel telah menyukai dan menyetujui konsep dengan nama itu, karena kata A7 sangat merefleksikan warna musik mereka yang beragam serta berbeda satu sama lain, namun bisa membiaskannya dalam satu warna musik tuturnya kepada OLNEWS INDONESIA.

Di tambahkan Konsep musik A7 Band adalah Pop Melayu kental di dalamnya Tetapi nuansa Pop Rocknya juga ada. Itu bisa di dengar dari sound-sound drive yang ada di setiap lagu. 

Ajie (Vocalist A7) ketika ditemui OLNEWS INDONESIA Sabtu 10 Juni 2017 seusai manggung Mengatakan, awal berdiri 15 Juli 2015 tergolong masih baru didunia blantika Musik Indonesia.

Imbuh Ajie, saat ini kami akan merilis enam mini album di bulan juli. Lagu single terbaru nya A7 Band adalah Bimsalabim dan khusus untuk Ramadhan tahun depan in shaa allah akan ada mini album Religi nya. Ujarnya

Di terangkan oleh Reza (Bass) mengenai Visi A7 Band ” mudah-mudahan bisa diterima dilapisan masyarakat luas dan semoga bisa sampai tembus ke manca negara”.

A7 Band Saat Sedang Manggung
A7 Band Saat Sedang Manggung

Ketika ditanya oleh OLNEWS INDONESIA kemarin malam, prihal harapan kedepannya untuk A7 Band. Eggi (Keyboard, synthesizer) menjawab agar karya-karya kita bisa diterima lapisan masyarakat luas dan yang jelas untuk saat ini bisa diterima dulu saja di negara sendiri.

Dikesempatan yang sama Toro Black (Drum) menyampaikana pendapatnya tentang pembajakan yang marak di Indonesia menurutnya Pembajakan memang merupakan musuh utama dari para seniman atau musisi di dunia ini. Alangkah baiknya jika kita mendukung musisi yang kita sukai dengan membeli karya mereka secara legal. Hal itu tentunya akan membantu kelangsungan karir para musisi. jelasnya kepada redaksi OLNEWS INDONESIA. (INK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *