Berita Samosir OLNewsindonesia, Sabtu (13/4)
Menurut hasil survei terakhir relawan Lembaga Survei Nusantara (LSN) Calon Legislatif (Caleg) PDIP tetap unggul sementara disusul caleg Partai Nasdem. Demikian disampaikan direktur eksekutif Lembaga Survei Nusantara FX Humuntal Rajagukguk kepada wartawan, Jumat (12/4) melalui pesan WhatsApp.
Selanjutnya Rajagukguk mengatakan, bila hari ini dilaksanakan pemilihan legislatif di empat (4) daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Samosir maka caleg yang berpeluang untuk menduduki 25 kursi DPRD kabupaten Samosir adalah sebagai berikut :
Untuk Dapil I meliputi kecamatan Pangururan dan Ronggurnihuta merebut 8 kursi adalah :
1. Sorta E Siahaan (PDIP)
2. Bresman Sinaga (Nasdem)
3. Rosinta Sitanggang (Golkar)
4. Renaldi Naibaho (PDIP)
5. Jonner Simbolon (Nasdem)
6. Nasib Simbolon (PKB)
7. Junjungan Situmorang (Hanura)
8. Russel Baringin (Demokrat)
Di Dapil II meliputi kecamatan Simanindo dan Onan Runggu 6 kursi yaitu :
1. Rismawati Simarmata ( PDI P )
2. Magdalena Nurainy Sitinjak ( Nasdem )
3. Roin Siallagan ( PKB ),
4. Diana Tutur Silalahi ( Golkar )
5. Wisnu Wardana Sidabutar ( PDI P ) 6. Kampu Manik ( Demokrat )
Sementara dapil III meliputi kecamatan Nainggolan dan Palipi merebut 6 kursi, yang unggul yaitu :
1. Dorcan Nainggolan ( PDIP )
2. Parluhutan Sinaga ( Golkar )
3. Ir. Basrun Sihombing ( Nasdem )
4. Viktor Simbolon ( PKB )
5. Nurmerita Sitorus ( Gerindra)
6. Suhanto Sitanggang ( Hanura
Dan di Dapil IV meliputi kecamatan Sianjur Mulamula, Harian dan Sitiotio dengan jumlah kursi 5 yang unggul adalah :
1. Roma Uli Panggabean ( PDI P)
2. Sarhochel Martopolo Tamba ( Nasdem )
3. Bolusson Pasaribu ( Demokrat )
4. Ronal Nirma Sihotang ( PAN ).
5. Jonny Sagala (Golkar).
Ditambahkan Humuntal, hasil survei LSN ini tentu saja masih dapat berubah tergantung dari pergerakan caleg masing masing di lapangan dan pergerakan mesin partai. Dianya meminta agar para caleg menjadikan hasil survei LSN ini sebagai motivasi,” ujarnya.
Survey ini dilaksanakan sejak tgl 27 Maret sampai dengan 9 April 2019 dengan metode wawancara dan telepon,” sebut Humuntal.
(JuntakStar)