Korban Jatuh Di Sungai Lau Biang Beberapa Hari Lalu Telah Ditemukan

Berita Tanah Karo, Online News Indonesia, Rabu (27/2)

Korban yang terjatuh ke Sungai Lau Biang bernama Lala Milala (17) seorang pelajar STM Negeri Merdeka Kec Merdeka Kab Karo, warga Desa Biak Nampe di jembatan Desa Kandibata Kecamatan Kabanjahe pada Minggu siang kemarin (24/02) 2019 kini telah ditemukan oleh warga yang berjaga jaga di sungai, sehingga ratusan warga yang berada di atas jembatan berhamburan lari saat ada panggilan warga lain dari bawah sungai mengatakan mayat sudah kelihatan mengapung di air pada Rabu sore (27/02) 2019 sekitar pukul 17.30 WIB.

Jenazah korban Lala Milala Siswa sekolah STM Negeri Merdeka  saat berada di RSU Kabanjahe, Rabu (27/02) 2019
Jenazah korban Lala Milala Siswa sekolah STM Negeri Merdeka saat berada di RSU Kabanjahe, Rabu (27/02) 2019

Di sisi lain juga terdengar suara warga yang sedang melaksanakan kebaktian di atas jembatan,  ” Puji Tuhan Puji Tuhan..! Mayatnya sudah ketemu..! ” katanya di bawah teriak warga. Muzizat itu nyata ujar beberapa warga yang ikut kebaktian tersebut .

Iskandar Sembiring Milala ( 29 ) dari Desa Perbesi salah satu yang ikut mengangkat mayat dari bawah suangai yang berkisar 40 meter dari air ke permukaan dan jarak sekitar 1km dari jatuh nya korban di temukan mengatakan,  ” tadi pas ada bilang mayat sudah ketemu saya langsung lari mengejar keponakan saya dari atas ke bawah,” ucapnya .

Sampai di bawah ada tiga orang yang menarik mayat yang sangkut di jaring. Karena yang dua orang tidak sanggup angkat,  saya langsung masuk ke air, ikut mengangkat dan memasukkan ke tenda biru hingga kami bersama warga lainnya mengangkat ke permukaan dan memaksukan ke Ambulan .

“Tadi saya gemetaran karena belum pernah seperti ini namun saya beranikan diri. Badannya sudah membiru dan bengkak, ” kata Iskandar dengan nafas ngos ngosan, dan kini mayat nya sudah di bawa oleh Ambulan ke RSU Kabanjahe untuk di lakukan Otopsi ,”pungkasnya.

(David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *