by

Lomba Relawan Pemadam Kebakaran Digelar Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Suku Dinas Penanggulangan dan Penyelamatan Kebakaran (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat menggelar lomba relawan pemadam kebakaran (Red-Kar) Challenge, di Lapangan Merah, Bendungan Hilir, Tanah Abang.

Lomba diikuti puluhan anggota Red-Kar dari tujuh kelurahan di Tanah Abang. Kegiatan ini juga digabungkan dengan apel kesiapsiagaan antisipasi musim penghujan tingkat Kecamatan Tanah Abang.

Wali Kota Jakarta, Pusat, Dhany Sukma mengatakan, kedua kegiatan ini terkait urusan ketentraman, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat.

“Substansi kedua kegiatan yang digelar hari ini adalah yakni kami ingin mempersiapkan segala sesuatu atau antisipasi menghadapi bencana,” ujar Dhany Sukma, Jumat (16/9).

Ia mengungkapkan, lomba yang diinisiasi oleh Sudin Gulkarmat Jakpus sebagai bahan evaluasi sejauh mana pelatihan yang telah diikuti oleh personel Red-Kar se-Kecamatan Tanah Abang selama ini.

“Relawan pemadam kebakaran menjadi motor penggerak dalam rangka pencegahan, penanggulangan pada saat terjadinya kebakaran,” ungkapnya.

Sementara Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal menjelaskan, lomba Red-Kar challenge untuk pemadaman api menggunakan karung, APAR dan pompa portable.

“Tujuh kelurahan se-Kecamatan Tanah Abang mengirimkan satu tim sebanyak 12 relawan untuk mengikuti lomba. Penilaian meliputi kecepatan waktu penanganan dan kerapihan tim saat melakukan penanggulangan kebakaran,” jelasnya.

Ia menambahkan, setiap kelurahan di Jakarta Pusat telah memiliki personel Red-Kar yang beranggotakan minimal sebanyak 31 orang.

“Personel Red-Kar mengemban tugas meminimalisir atau mencegah terjadi kebakaran di wilayah masing-masing,” tandasnya.

210