Menggembirakan SAHUR Ramadhan, Dengan Tabuh Bedug Keliling Kampung

CILEUNGSI, OLNEWS INDONESIA.
Ramadhan Tahun 1438 H / 2017 M serentak bersamaan, pemerintah melalui Menteri Agama menyampaikan hasil sidang Isbat pada Jumat pukul 18.30, menetapkan 1 Ramadhan 1438 H jatuh pada Sabtu 27 Mei 2017. Dengan demikian secara Nasional awal Puasa Ramadhan antara pemerintah dan beberapa organisasi Islam bersamaan.

Ini juga menjadi kebahagiaan tersendiri bagi anak – anak bahkan orang dewasa , Seperti peraturan tak tertulis, tradisi Tabuh bedug , alat musik , barang bekas bahkan terkadang peralatan masak keliling kampung untuk membangunkan kaum muslimin melaksanakan sahur.

Walaupun zaman modern pengeras suara, Alarm tersedia namun ada keunikan dan kesenangan tersendiri pada saat terbangun karena suara suara gaduh dan riuh.

kebanyakan yang mengikuti kegiatan bangunin warga sambil jalan kaki adalah anak laki-laki. Mulai dari bocah SD sampai anak SMP. Sebab, Bergerombol, mereka menyerukan suara-suara yang mengundang kegaduhan dan warga pada bangun. Ganggu, sih.. Tapi keberadaan anak-anak ini cukup membantu warga biar nggak kesiangan makan sahur.

Jadi jangan kaget apalagi marah – marah ketika ada suara suara gaduh, berisik dan di barengi musik yang tak beraturan, karena ini bentuk Kegembiraan anak – anak mengisi Ramadhan.

Semoga kita bergembira menyambut dan melaksanakan Ramadhan. (INK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *