Menyambut Hari Kesehatan Nasional Puskesmas Berastagi Gelar Perlombaan Balita Sehat

Berita Karo.OLNewsindonesia,Selasa(29/10)

Puskesmas Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo mengadakan seleksi lomba Balita Sehat dan lomba Balita Ceria , Selasa (29/10) 2019 berlokasi di Puskesmas Kecamatan Berastagi, guna menyambut Hari Kesehatan Nasional yang jatuh di tanggal 12 November 2019.

Peserta lomba ini cukup antusias mengikuti perlombaan-perlombaan yang ada. Mereka datang mendaftakan diri dari 8 Desa di Kecamatan Berastagi.Yang mana pemenang dari perlombaan ini akan di kirim ke tingkat Kabupaten.

“Saya sangat senang ibu-ibu sangat antusias untuk datang dan berpartisipasi dalam acara ini.Kedepannya saya sangat mengharapkan masyarakat rajin datang ke Posyandu untuk memantau kesehatan apalagi ibu-ibu yang mulai dalam keadaan hamil sampai melahirkan dan terus memantau kesehatan serta perkembangan anak mereka agar anak dan ibu tetap dalam keadaan sehat, “ujar Ibu Persis Br Tarigan, SKM.

Beliau juga menyampaikan harapan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Karo agar bekerjasama baik untuk lintas sektoral dan lintas program.Terutama dalam pembinaan masyarakat ,ujar beliau yang menjabat sebagai pengelola gizi di Puskesmas Berastagi.

Ket foto  : Persis Br Tarigan  SKM bagian Gizi Puskesmas Berastagi saat membimbing kegiatan lomba Balita sehat Balita ceria di Puskesmas Berastagi, Selasa (29/10)2019  (Ist)
Ket foto : Persis Br Tarigan SKM bagian Gizi Puskesmas Berastagi saat membimbing kegiatan lomba Balita sehat Balita ceria di Puskesmas Berastagi, Selasa (29/10)2019 (Ist)

Perlombaan ini terdiri dari 4 kriteria yaitu lomba Balita sehat usia 6 s/d 23 bulan, lomba Balita Ceria usia 8 s/d 10 bulan, lomba memasukan bola ke dalam keranjang usia 24 s/d 30 bulan, lomba kemandirian usia 36 s/d 59 bulan.
Perlombaan yang dimulai dari jam 9.00 WIB ini berjalan sukses hingga selesai.

Sementara Kepala Puskesmas (Kapus) Berastagi dr Rahmenda Sembiring MKM mengatakan, ” dalam memeriahkan Hari Kesehatan Nasional tersebut kita melakukan seleksi terhadap Balita menjadi Duta mewakili wilayah kerja Puskesmas Berastagi, kita sudah mendapatkan kriteria sesuai Balita sehat Balita ceria yaitu bahwa Balita tersebut rutin ke Posyandu setiap bulannya untuk memantau perkembangannya,”jelas Rahmenda.

Dan syarat lainnya tentu memiliki KMS (Kartu Menuju Sehat) serta kita berharap Duta ini nantinya menjadi juara terbaik untuk membawa nama Puskesmas dan Posyandu di wilayah kerja Puskesmas Berastagi, “harap Kapus.

(Dewi – David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *