Lima Unit Rumah Di Huta Sosor Nangka Hangus Di Lalap Si Jago Merah

Samosir,Olnewsindonesia,Kamis(25/01)

Lima unit rumah rata hangus terbakar, di Huta Sosor Nangka Desa Habeahan Naburahan Kecamatan Sianjur Mula-mula Samosir Sumatera utara, Kamis (25/1).

Diduga kebakaran disebabkan korsleting listrik, dan lima unit rumah rata hangus terbakar dan tidak memakan korban jiwa, ungkap Camat Sianjur Mula-mula, Rudi Sitorus, kepada OLNewsindonesia, Kamis (25/1) Sekira Pukul 17.00 Wib.

Foto: Tim pemadam kebakaran bersama masyrakat sekitar, berusaha memadamkan api, yang menghanguskan lima unit rumah di Huta Sosor Nangka Desa Habeahan Naburahan Kecamatan Sianjur Mula-mula
Foto: Tim pemadam kebakaran bersama masyrakat sekitar, berusaha memadamkan api, yang menghanguskan lima unit rumah di Huta Sosor Nangka Desa Habeahan Naburahan Kecamatan Sianjur Mula-mula

Dijelaskannya, sumber api berasal dari rumah kosong milik pak Elpida Habeahan, dan kemudian api menyambar ke sebelahnya, sehingga menghanguskan empat unit rumah, diantaranya yakni : satu unit rumah milik Sauddin Sagala, satu unit rumah milik Guruh Habeahan, satu unit rumah milik Pak Viktor Habeahaan, dan satu unit rumah milik Ibu Sinta Habeahan, terangnya.

Ditambahkannya, satu unit rumah milik Awal Habeahan, kepala Desa Habeahan Naburahan, sengaja di rusak demi mencegah jalannya api, agar tidak megenai rumah yang lainnya, ujarnya.

Foto: Masyarakat sekitar bersama tim pemadam kebakaran, berusaha memadamkan api yang menghanguskan lima unit rumah di Huta Sosor Nangka Desa Habeahan Naburahan Kecamatan Sianjur Mula-mula kabupaten Samosir
Foto: Masyarakat sekitar bersama tim pemadam kebakaran, berusaha memadamkan api yang menghanguskan lima unit rumah di Huta Sosor Nangka Desa Habeahan Naburahan Kecamatan Sianjur Mula-mula kabupaten Samosir

Akibat kebakaran tersebut, diperkirakan mengalami kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Tim pemadam kebakaran dari kecamatan pangururan dan dibantu oleh pemadam kebakaran dari kecamatan Simanindo, serta dibantu oleh masyarakat sekitar, api berhasil dipadamkan pungkasnya.

(JuntakStar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *