by

Sukseskan Pemilu 2019,Polsekta Berastagi Gelar Pertemuan Tokoh Lintas Agama

 

Berita Karo.OLNewsindonesia,Kamis(21/03)

Mengingat waktu Pemilu serentak yang tidak lama lagi yaitu pada 17 April 2019 mendatang dan mengantisipasi hal hal yang tidak di inginkan di tengah tengah masyarakat Polsekta Berastagi melaksanakan kegiatan pertemuan Forum Kerukunan Umat Beragama se Kecamatan Berastagi Rabu (20/03) 2019 di halaman kantor Polsekta jalan Perwira Berastagi , sekira pukul 14.30 WIB dalam rangka untuk menjaga situasi Kamtibmas diwilayah Kec.Berastagi sekitarnya.

Di dalam pertemuan tersebut yang di hadiri oleh Tokoh Pemuka Agama se Kec.Berastagi ini sekaligus dilakukan pembentukan sebuah lembaga kemasyarakatan yakni PAMK ( Pemuka Agama Mitra Kamtibmas ) Kec.Berastagi.

Adapun Tertib acara dimulai Doa pembuka yang dibawakan oleh Ust .Khudri dilanjutkan dengan kata sambutan dan arahan Kapolsekta Berastagi Kompol Aron T.T.M Siahaan terkait Kamtibmas menjelang Pemilu tersebut .

Ket foto : Tokoh Agama Islam Haji Nurdin Ginting saat berdialog dengan para tokoh agama lainnya di sesi diskusi, Rabu (20/03) 2019
Ket foto : Tokoh Agama Islam,Haji Nurdin Ginting(memegang mik) saat berdialog dengan para tokoh agama lainnya di sesi diskusi, Rabu (20/03) 2019

Hadir dalam kegiatan itu : Kanit Binmas Iptu Surya Nevo Ginting, Haji Karim Sembiring, tokoh Agama Budha yang diwakili Mulia Kesuma, tokoh Agama Kristen Pt. Terang Meliala, Kanit Intel Ipda Terada Tarigan, dan tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Pantauan crew Olnewsindonesia selama pertemuan tersebut di adakan diskusi dan pembuatan video Deklarasi serta acara ini usia pada pukul 17.30 WIB berjalan lancar dan kondusif.

(David)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.