TimGab Muspika Cileungsi Terus Pantau Banjir Di Desa Mekarsari

Berita Bogor,OLNewsindonesia,Jum’at(19/02/21)

Tim gabungan Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Timgab Muspika) Cileungsi dan BPBD Damkar lakukan pemantauan pasca bencana banjir Perumahan Grand Mekarsari RT.01/RW.01, Desa Mekarsari, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jum’at (19/02/2021).

Wawan Suryana selaku Plt Camat Kecamatan Cileungsi berujar tinggi air saat ini sangat jauh berkurang.

“Kini tinggi air hanya sebatas paha, sekitar 70cm dari yang awalnya 120cm” ujarnya kepada OLnewsindonesia.com

Lanjut beliau, “Segala upaya tetap kita coba agar masyarakat bisa kembali ke rumahnya masing-masing.Bisa dilihat kita menggunakan 2 pompa air dari Pemadam kebakaran (DAMKAR) untuk membuang air ke Setu buatan di tepi Blok Jack Fruit” papar Sekcam

Masih Plt Camat Cileungsi, Kabupetan Bogor menjelaskan. “Adapun rumah warga yang terdampak lebih dari 100 rumah. Ada yang di Perumahan Cileungsi Hijau RT 04/14 Desa Cileungsi Kec. Cileungsi dengan ketinggian air 20 cm dan terakhir Perumahan Pondok Damai RT 03, RT 04, RT 05, RT 06, RT 07 dan RT 08 RW 12 Desa Cileungsi Kidul” jelas Wawan.

Dalam pantauan langsung oleh awak media OLnewsindonesia.com bisa dilaporkan, bahwa hingga saat ini tim gabungan muspika Cileungsi dan Damkar masih terus melakukan evakuasi terhadap warga yang masih bertahan dirumah dengan cara pembuangan air oleh damkar. Dan juga melakukan subsidi makanan menggunakan perahu karet.

(Deni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *