Cafe Tidak Berizin Masih Beroperasi di Pangururan, Pemkab Samosir Tutup Mata

Berita Samosir, OLNewsindonesia Sabtu (18/2)

Tempat hiburan malam Cafe menjamur di Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. Namun, masih ada beberapa cafe yang tidak memiliki izin bebas beroperasi hingga larut malam.

Wawancara Dengan Bio Bio Simbolon

Hal ini membuat salah satu tokoh masyarakat Pangururan, Bio Bio Simbolon, merasa berang. Pasalnya, cafe yang tidak memiliki izin bebas beroperasi dan sepertinya pemerintah kabupaten Samosir tutup mata (Silahkan Nonton Liputan Wawancaranya dengan cara klik / tekan gambar diatas)

“Saya sudah pernah sampaikan melalui WA kepada Bapak Wakil Bupati Samosir, Martua Sitanggang, terkait masih beroperasinya cafe cafe yang tidak mengantongi izin, agar dilakukan penertiban”, ungkap Bio Bio di warkop Jurnalis Samosir, Jum’at (18/2/2022) pagi.

Pak Wakil Bupati, lanjut Bio Bio langsung merespon melalui WA. ” ok sudah ku perintahkan Kepala Satpol PP, segera cek kalau buka dan tidak ada izinnya agar di lak”, ujar Bio Bio, dikutip dari balasan WA wakil Bupati Samosir, Martua Sitanggang.

(JuntakStar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *