Linmas Desa Jonggol Juara 1 Perlombaan Baris Berbaris Tingkat Kecamatan Jonggol

Berita Jonggol, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Rangkaian perlombaan yang diadakan Muspika Jonggol dalam merayakan HUT RI ke 77 sudah selesai di selenggarakan dan Camat Jonggol, Andri Rahman S.STP, M.Si, mengumumkan pemenang juara dalam rangkaian perlombaan.

Termasuk cabang perlombaan Keterampilan Baris Berbaris Linmas, dimana Linmas Desa Jonggol keluar sebagai Juara Pertama menggunguli Desa Sukamanah dan Desa Sirnagalih.

“Alhamdulilah Desa Jonggol menjadi juara 1 baris berbaris,” kata Danton Hendi Subandi mensyukuri kemenangan yang diraih.

Menurut Hendi, dirinya bersama anggota berlatih dari mulai 15 juli sampai 6 Agustus 2022, setiap hari dari jam 8 pagi sampai jam 11 siang. Menurut Hendi, tim tidak mengenal lelah, terus berlatih. Dimana dirinya juga memberikan spirit kepada anggota untuk giat berlatih serta dibantu oleh Babinsa, Babinmas Jonggol.

“Kami akan pertahankan terus dan makin giat berlatih, supaya di tahun yang akan datang tetap menjadi juara 1 lagi” tandas Hendi.

Hal senada juga di katakan Kepala Desa Jonggol H Yofi M Safri, SE , dimana dirinya berysukur karena Linmas Desa Jonggol bisa meraih juara Pertama.

“Alhamdulilah, Saya salut dan mengapresiasi Linmas Kami menjadi Juara 1 baris berbaris” ujar Yofi.

Yofi pun berpesan supaya terus giat berlatih supaya bisa mempertahankan dan menjadi juara 1 lagi di tahun yang akan datang.

Joner