by

Bupati Bogor Launching Program (SaMiSaDe) Di Desa Cipenjo Kecamatan Cileungsi

Berita Bogor. OLnewsindonesia, Rabu (17/02/21)

Tepatnya pada hari Rabu, 17.02.2021, Bupati Bogor Ade Yasin meresmikan program bantuan keuangan infrastruktur Desa Satu Milyar Satu Desa (SaMiSaDe) dihalaman Kantor Desa Cipenjo, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Bupati Bogor Ibu Ade Yasin menjelaskan, program bantuan keuangan untuk membangun proyek-proyek insfrastruktur atau meningkatkan integritasi dan koneksitivitas serta meningkatkan kualitas insfrastruktur.

“Di tahun 2021 ini Pemkab Bogor sudah menganggarkan 311,8 miliar untuk membangun jalan ataupun jembatan di 349 Desa, 38 Kecamatan dan 532 titik” jelasnya kepada awak media.

Ibu Ade berujar, bahwa program SaMiSaDe ini banyak ditunggu, demi meningkatkan ekonomi masyarakat Desa.

“Karena dengan mulusnya jalan maka akses menuju Objek Pariwisata, Sentra Pertanian, Sentra Perekonomian lainnya, maka jalur distribusi pun tidak lagi menjadi hambatan.” Ujar Ade Yasin (17/2).

Bupati Bogor ini menambahkan “jumlah anggaran, jumlah titik, jumlah Desa dan jumlah Kecamatan yang mendapatkan Program SaMiSaDe pada tahun ini bisa saja bertambah.” Tambahnya.

Saat ini Pemda Bogor sedang merefocusing Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tingkat II.

“Kalau ada sisa anggaran, maka bisa saja kami menambah Anggaran Program SaMiSaDe ini.” Papar Ade Yasin kepada Wartawan.

Ade menuturkan agar Program SaMiSaDe ini tepat sasaran oleh Aparatur Desa. Maka pencairan, penggunaan dan laporannya baik atau harusnya diawasi oleh Masyarakat, Camat, Inspektorat, Kepolisian dan Kejaksaan.

“Karena Program ini untuk masyarakat, maka selain Camat, Inspektorat, Kepolisian dan Kejaksaan, masyarakat juga harus mengawasi.Tertangkapnya Kasi Pelayanan Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin oleh Kepolisian harus menjadi pembelajaran agar tidak terulang lagi di Program SaMiSaDe.” Tegas Ade.

Ibu dua anak ini mejelaskan lagi, Program SaMiSaDe selain meningkatkan insfrastruktur juga berfungsi untuk mengurangi angka pengangguran, memupuk kesetiakawanan maupun efek positif lainnya.

“Dengan adanya Program SaMiSaDe, Pemkab Bogor mengharapkan menjadi stimulus kebangkitan ekonomi di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pra Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Selain itu kita juga harus menggalakkan kembali semangat kesetiakawanan dan gotong royong yang saat ini mulai memudar.” Pungkasnya.

(Deni/Ello)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.