Layanan Adminduk Dinikmati 55 Pelajar SMAN 51 Batu Ampar

BERITA, JAKARTA125 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Sebanyak 55 pelajar SMA Negeri 51 Kelurahan Batu Ampar, Kramat Jati, Rabu (10/8), menikmati layanan administrasi kependudukan (Adminduk) yang digelar Sudin Kependudukan Dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur.

Kasudin Dukcapil Jakarta Timur, Nouvan mengatakan, layanan jemput bola di sekolah inidi lakukan untuk menjangkau pelajar berusia 16-17 tahun yang belum melakukan perekaman dn pencetakan e- KTP.

“Kegiatan ini untuk mendukung program Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (Kamsa),” katanya.

Menurutnya, dalam layanan jemput bola ini para pelajar hanya diminta untuk menunjukkan Kartu Keluarga dan kartu pelajar serta Kartu Identitas Anak (KIA). Untuk pelajar usia 16 tahun hanya dilakukan perekaman e KTP. Namun jika usianya sudah 17 tahun mereka langsung dibuatkan KTP dan dicetak di tempat.

“Total ada 32 pelajar melakukan perekaman dan 23 lainnya mendapatkan layanan cetak e-KTP,” pungkasnya.

210