Berita Karo.OLNsewsindonesia,Selasa(02/04)
Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Utara Brigjen Pol Atrial menyambangi kantor Bupati Karo untuk bertemu dengan Bupati Karo Terkelin Brahmana, Selasa (02/04) 2019 pukul 12.30 WIB sekaligus dalam rangka silaturahmi dan meninjau kantor BNNK Kab . Karo dibawah pimpinan AKBP Heppy Karo Karo.
Pertemuan singkat tersebut Bupati karo Terkelin Brahmana mengungkapkan kepada BNNP Brigjen Pol Atrial, menawarkan ada lahan milik Provsu yang terletak di Desa Lau Simomo Kec. Kabanjahe dengan luas areal pertaniannya sekitar 70 Haktar, bila bersama pemukiman penduduk nya lahan tersebut ditaksir 107 Ha, ” ujarnya.
Jika bapak berkenan, kata Terkelin Brahmana SH kita bisa tinjau kelapangan, dan ini cocok untuk dijadikan lokasi pembangunan Panti Rehabilitasi Narkoba di Kab. Karo. Pada prinsipnya kita Pemda Karo siap membantu sepanjang kewenangan kita akan kita dukung dan bantu dalam pembangunan Panti Rehabilitasi Narkoba. Intinya kita komit, jika sesuai ketentuan maka kita akan tetap berperan, ketingkat Provinsi, “jelas Bupati.
Menyahuti tawaran Bupati Karo ingin meninjau lahan milik Provsu 107 Ha kepala BNNP Brigjen Pol Atrial merespon dengan cepat dan langsung mengajak meninjau lokasi di Desa Lau Simomo Kec . Kabanjahe.
Menurut Brigjen Pol April saat ditemui dilapangan mengatakan, ” sudah lama sekali ingin mencari lahan untuk dijadikan pembangunan Rehabilitasi Narkoba di Kab . Karo, kebetulan ada tawaran seperti ini, sangatlah cocok untuk kami tinjau. Iya.. , rencana lahan ini selesai kita tinjau nanti langkah selanjutnya akan kita ajukan kepada pihak Provsu seluas 6-7 Ha, dengan seluas ini, fasilitas menjadi layak sebagai tempat Rehabilitasi, ” jelasnya .
Kendati demikian, kami pihak BNNP Sesuai kordinasi dengan Bupati Karo, maka segala adminitrasi pengajuan kita yang akan ajukan ke pak Gubsu, sebab bukan wewenang Pemkab Karo. ”Saya optimis, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi akan setuju, demi pembangunan beliau akan dukung, sebelumnya kami sudah pernah berjumpa, Dia mengatakan sepanjang untuk pembangunan demi masyarakat, pasti Dia (Gubsu) dukung , ” kata Atrial mengulangi.
Disinggung terkait Narkoba di Kab . Karo Atrial menyebutkan sesuai laporan dan data, Tanah Karo sudah masuk kategori darurat Narkoba, untuk itu saya menghimbau kepada orang tua, jagalah keluarga kita dan anak anak kita jangan terjerumus keperedaran Narkoba, apalagi sebagai pemakai,oleh sebab itu Stop Narkoba, ” katanya mengakhiri.
Hadir dalam peninjauan lahan di Desa Lau Simomo tersebut , diantaranya Camat Kabanjahe Leo Frans Surbakti, Kompol J. Sitopu Kasi penyidik BNNK Karo,pegawai BNN Provinsi , Kades Desa Lau Simomo Martinus Silalahi.
(David)