Di Bulan Suci Ramadhan 1445 H, PEMA Karo Berbagi Takjil

Berita Karo, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Pemuda Mahasiswa (PEMA) Kabupaten Karo yang merupakan sayap dari Pemuda Merga Silima (PMS) Kabupaten Karo lakukan aksi sosial dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah atau tahun 2024 dengan membagikan Takjil.

Kegiatan pembagian Takjil (menu atau makanan buka puasa_red) ini dilakukan di depan Masjid Agung Kabanjahe persisnya di Jalan Veteran dan di kota Berastagi persisnya di area Tugu Perjuangan pada Kamis 14 Maret 2024, sekitar pukul 17.00 WIB hingga jelang waktu berbuka puasa bagi umat muslim. Kegiatan berjalan dengan baik dan lancar.

Bestari Depari A.Md selaku Ketua Panitia Pelaksana aksi PEMA, saat di wawancara olnewsindonesia.com, mengatakan, “Sebagaimana dengan yang sudah di rencanakan, maka kegiatan ini di laksanakan selama 2 (dua) hari pada Kamis dan Jumat (14 -15 Maret 2024). Dan tentunya kegiatan ini bermanfaat buat masyarakat, khusunya, bagi umat Muslim yang melaksanakan ibadah Puasa,” ucap Bestary Depari.

“Adapun gerakan aksi sosial yang kita lakukan ini menjadi salah satu kegiatan yang berdampak positif terkhususnya untuk kalangan Pemuda Milenial dan tentunya akan mempunyai nilai yang cukup baik di pandang Masyarakat dan memotivasi bagi Pemuda lainnya,” sebutnya saat di wawancarai oleh olnewsindonesia.com pada Kamis sore (14/3/24).

Lanjutnya lagi, “Kita berharap dengan berjalannya kegiatan aksi tersebut semoga dapat menjadi sebuah contoh untuk seluruh kalangan atau elemen masyarakat, terkhususnya Masyarakat Karo. Jadi mari kita saling bekerja sama dan bersatu untuk melakukan hal-hal yang positif di lingkungan kita ini,” harap Bestari Depari mengakhiri wawancara ini.

(Boni)