Pengawasan Parkir Liar Di Kawasan Masjid Istiqlal Diperketat

BERITA, JAKARTA104 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Pusat memperketat pengawasan parkir liar di kawasan Masjid Istiqlal, Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Sawah Besar.

Kepala Sudinhub Jakarta Pusat, Wildan Anwar menegaskan, pihaknya bersama kepolisian akan menindak kendaraan parkir liar yang mengokupasi kawasan tersebut.

“Kita akan tindak tegas. Hari ini kita rapatkan dengan kepolisian agar hal serupa tidak terjadi lagi,” katanya, Senin (15/5).

Menurut Wildan, saat ini kawasan di depan Masjid Istiqlal telah aman terkendali atau steril dari parkir liar. Kondisi tersebut tercipta setelah 20 personelnya dikerahkan ke lokasi.

“Selama ini kami selalu rutin menertibkan parkir liar secara tegas,” katanya.

Ia meminta warga yang melihat adanya parkir liar agar segera melapor melalui kanal-kanal resmi Pemprov DKI Jakarta seperti JAKI, CRM atau instagram milik Sudinhub Jakarta Pusat.

“Segera laporkan kalau ada parkir liar. Kita akan segera tindaklanjuti laporan tersebut,” tandasnya.

210