Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Polri mengimbau kepada masyarakat agar selalu tertib dan hati-hati dalam berlalu lintas demi mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Kabag Penum Divhumas Polri Kombes Nurul Azizah, mengajak pengendara untuk mengutamakan keselamatan dalam berlalu lintas. Azizah mengingatkan agar selalu menggunakan helm keselamatan yang standar, periksa kendaraan secara berkala sebelum bepergian, taati peraturan dan rambu-rambu lalu lintas.
Hal itu mengingat sering terjadinya kecelakaan lalu lintas, seperti yang terjadi pada Senin (5/12/2022), kecelakaan terjadi sebanyak 463 kejadian dengan korban meninggal dunia sebanyak 47 orang, korban luka berat 34 orang, luka ringan sebanyak 398 orang.
“Kerugian materil sebesar Rp 616 juta,†ujar Azizah di Mabes Polri, Selasa (6/12/2022).
Selain itu, Azizah juga mengungkapkan Gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang terjadi di Indonesia pada Minggu hingga Senin (4-5/12/2022), mengalami kenaikan 714 kasus, atau 89,14 persen
Pada Hari Minggu, sebanyak 801 kejadian, sedangkan pada Senin, sebanyak 1515 kejadian. Dengan rincian kejahatan 1460 kejadian. 11 kejadian tindak pidana ringan, bencana 11 kejadian, dan gangguan ketertiban dan ketentraman masyarakat 33 kejadian.
Untuk tren kejahatan secara kuantitas juga ada kenaikan sebanyak 690 kasus atau 89,61 persen. Pada hari Minggu, terdapat 770 kasus, sedangkan hari Senin, terdapat 1460 kasus.
Dari data tren jenis kejahatan, kepolisian memberi perhatian pada lima jenis kasus, yakni kasus narkoba sebanyak 107, pencurian dengan pemberatan sebanyak 134 kasus, curanmor 43 kasus, pencurian dengan kekerasan sebanyak 11 kasus dan judi 8 kasus.
210