Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Pusat menggelar Ketemu Pemustaka Bersama Tim Wisata Literasi (Ketupat Betawi) di SDN 13 Petojo Utara, Gambir, Selasa (1/11).
Ratusan siswa SDN 13 Petojo Utara antusias mengikuti rangkaian kegiatan Ketupat Betawi sejak pagi hingga siang.
Kepala Sudin Pusip Jakarta Pusat, Irwan Septinadi mengatakan, pihaknya telah menggelar kegiatan wisata literasi secara offline ke sejumlah sekolah sejak bulan Mei 2022.
“Dalam kegiatan wisata literasi, kami membawa pendogeng handal untuk mendorong peserta didik gemar membaca,” ujar Irvan Septinadi.
Ia mengungkapkan, pihaknya juga menyosialisasikan gedung Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Pusat yang berlokasi di Jalan Petojo Enclek juga telah dibuka untuk umum.
“Kami juga membawa mobil perpustakaan keliling untuk dimanfaatkan siswa membaca bermacam buku bacaan,” ungkapnya.
Sementara Kepala SDN Petojo Utara 13 Petojo Utara, Sugiati Minah mengapresiasi kegiatan Ketupat Betawi yang digelar di sekolahnya.
“Sebanyak 333 siswa dan guru SDN 13 Petojo Utara antusias dengan kegiatan wisata literasi yang digelar di sekolah,” tandasnya.
Jmy