Berita Samosir, OLNewsindonesia Selasa (18/8)
Pemerintah kabupaten Samosir, Sumatera Utara, menerim sebuah mobil baru merk Isuzu dari PT Growth Sumatera Industri, sebagai hibah untuk keperluan transportasi anak sekola di Kabupaten Samosir. Bantuan ini langsung diterima oleh Bupati Samosir, Drs.Rapidin Simbolon MM disela penandatanganan MoU dengan Sekolah Tinggi Bahasa Asing Persahabatan International Asia (STBA PIA).
Bupati Samosir, mewakili Pemerintah Kabupaten Samosir MoU dengan Owner STBA PIA (Sekolah Tinggi Bahasa Asing Persahabatan Internasional Asia) Fajar Suhendar yang juga Pemilik PT Growth Sumatera Industri.
Dalam acara penandatanganan MoU dangan STBA PIA juga memberikan beasiswa untuk 10 orang mahasiswa setiap tahun untuk program studi bahasa Inggris dan bahasa Mandarin.
Pemkab Samosir juga akan mengirimkan tenaga-tenaga bidang Pariwisata untuk belajar bahasa Inggiris dan Mandarin dalam progaram Short term Coures (kursus jangka pendek) dengan durasi waktu 6 bulan. Program ini sangat penting untuk mempersiapkan tenaga bidang Pariwisata yang lebih profesional.
“Saya atas Pemkab Samosir mengucapkan terima kasih atas bantuan hibah mobil untuk anak sekolah. Semoga PT Growth Sumatera Industri selalu suksesâ€, ujar Bupati dengan nada terharu.
(JuntakStar/Polhut)