Untuk Mencegah Pandemi Covid-19, BPJS Kesehatan Cabang Karo Ikuti Vaksinasi

Berita Karo. OLNewsindonesia.Jumat(26/04/21)

Pemberian vaksin merupakan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mengatasi pandemi Covid-19 yang masih terus berlangsung. Sejak pertama kali dicanangkan dan diberikan kepada Presiden Joko Widodo pada tanggal 13 Januari 2021, jumlah penduduk Indonesia yang menerima vaksin terus meningkat. Tercatat lebih dari 5,9 juta dosis vaksinasi ke-1 dan 2,7 juta dosis vaksinasi ke-2 sudah disuntikkan kepada berbagai elemen masyarakat.

Sesuai tahapan kelompok prioritas penerima vaksin, setelah pada kesempatan pertama untuk tenaga kesehatan, asisten tenaga kesehatan, tenaga penunjang serta mahasiswa yang sedang menjalani pendidikan profesi kedokteran yang bekerja pada fasilitas kesehatan, selanjutnya menyasar pada petugas pelayanan publik dan kelompok usia lanjut (≥ 60 tahun).

Vaksinasi tahap kedua bagi petugas pelayanan publik di wilayah Kabupaten Karo mulai dilaksanakan pada tanggal 10 Maret 2021. Duta BPJS Kesehatan Kantor Cabang Kabanjahe kemudian mendapat kesempatan menerima vaksinasi bersama sejumlah Pegawai Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Karo, pada Rabu (24/03) 2021 kemarin.

Kepala Cabang BPJS Kesehatan  Kabanjahe (Rita Masyita Ridwan) dan Kepala Puskesmas Barusjahe (dr.Tetra Munte) saat berfose disela sela kegiatan vaksinasi Rabu silam (Ist)
Kepala Cabang BPJS Kesehatan Kabanjahe (Rita Masyita Ridwan) dan Kepala Puskesmas Barusjahe (dr.Tetra Munte) saat berfose disela sela kegiatan vaksinasi Rabu silam (Ist)

Pelaksanaan vaksinasi tersebut diikuti 29 orang Pegawai termasuk Tenaga Alih Daya (TAD) yang bertugas di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Kabanjahe. Hal ini sekaligus sebagai bukti dukungan Duta BPJS Kesehatan Cabang Kabanjahe dalam mensukseskan program pemerintah guna penanggulangan pandemi Covid-19.

Terimakasih kami ucapkan kepada teman-teman dari Puskesmas Barusjahe atas layanan vaksinasi kepada seluruh Duta BPJS Kesehatan Cabang Kabanjahe. Petugasnya ramah dan sangat berpengalaman. Penyuntikan berjalan lancar serta tidak meninggalkan sakit,” ujar Kepala BPJS Kesehatan Cabang Kabanjahe, Rita Masyita Ridwan.

Semoga dengan pemberian vaksin ke-1 dan dilanjut vaksin ke-2 pada tanggal 21April nanti, kami dapat memberi layanan kepada masyarakat lebih nyaman dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sebagaimana mestinya,” tambah Rita.

Sementara, Puskesmas Barusjahe,dr.Tetra Munte menyampaikan,”bahwa yang turut mendampingi seluruh proses vaksinasi mengapresiasi dukungan dari BPJS Kesehatan Cabang Kabanjahe dalam mensukseskan kegiatan ini.Semua harap ikut karena jumlah vaksin terbatas, khususnya bagi pegawai pelayan publik,”ujarnya singkat.

(David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *