Berita Jonggol, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Peringati Hari Ulang Tahun Ke-78 Republik Indonesia, Pemerintah Desa (Pemdes) Singajaya gelar berbagai perlombaan bagi warga Desa Singajaya, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Kegiatan digelar di halaman Kantor Desa Singajaya pada Senin (21/8/23) dengan mempertandingkan Lomba Siskamling, Lomba Gapura, Lomba Tarik Tambang, Lomba Nangkap Bebek, Lomba Makan Kerupuk, Lomba Pecahkan Balon, Lomba Masukan Paku Kedalam Botol serta Lomba Makan Pisang Mata Di Tutup.
Dalam keterangan kepada wartawan, Kepala Desa (Kades) Singajaya, Hj Lili Mulyati, S.Pd mengatakan tujuan penyelenggaraan acara perlombaan untuk memperingati dan memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 secara bersama antar warga masyarakat serta unsur Pemerintahan Desa Singajaya.
“Alhamdulilah, acara ini untuk mempererat kekompakan Pemerintah Desa Singajaya dengan masyarakat Desa Singajaya,” ujar Lili menjelaskan.
Ditambahkan Kades Lili bahwa dirinya bersyukur dimulai dari pelaksanaan kegiatan hingga pembagian hadiah, semua mata acara kegiatan bisa berjalan dengan baik, sukses dan tanpa ekses.
Masih menurut Kades Lili, warga nya begitu sangat antusias mengikuti acara perlombaan dan sangat bahagia serta gembira. Kades Lili berharap kegiatan ini di tahun yang akan datang lebih meningkat lagi macam lombanya.
Kades Lili juga memberikan apresiasi serta mengucapkan banyak banyak terimakasih kepada semua pihak. Dimulai terimakasih Kades Lili kepada panitia penyelenggara atas segala suport dan kerja keras dalam mensukseskan perayaan perlombaan perlombaan. Serta ucapan terimakasih kepada Camat Jonggol dan unsur Pemcam yang sudah hadir serta ucapan terimakasihnya kepada masyarakat Desa yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan lomba.
Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Jonggol Andri Rahman S,STP, M.Si, Pemdes Singajaya, warga Desa Singajaya dan tamu undangan.
Joner