Untuk Mempertahankan Prestasi, Ketua IWbA Kabupaten Bogor: Kami Butuh Lapangan Yang Memenuhi Standar

Berita Cibinong, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Ketua Indonesia Woodball Association (IWbA) Kabupaten Bogor meminta kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bogor untuk memfasilitasi pengadaan lapangan olahraga Woodball yang memenuhi standar yang belum dimiliki sampai saat ini.

Permintaan itu bukan tanpa alasan, belum lama ini Cabang Olahraga Woodball Kabupaten Bogor yang berdiri pada tahun 2021 ini sudah menunjukkan prestasinya di ajang PORPROV ke-XIV Jawa Barat 2022, dengan mendulang 4 Medali Emas dan 3 medali Perunggu untuk Kabupaten Bogor, meski selama ini berlatih di lapangan Woodball yang belum memenuhi Standar dengan 12 trek lapangan.

Ketua Indonesia Woodball Association (IWbA) Kabupaten Bogor, Ismail, H.S mengatakan, dengan adanya beberapa prestasi yang diraih para atlet Woodball Kabupaten Bogor, dirinya berharap Pemerintah Daerah (Pemda) bisa memfasilitasi lapangan yang memenuhi standard yang saat ini belum tersedia.

“Saya berharap kepada Pemerintah Daerah, khususnya KONI dan Dispora Kabupaten Bogor, untuk bisa memfasilitasi pengadaan lahan terkhusus untuk lapangan Woodball ini untuk tetap mempertahankan prestasi yang sudah diraih,” ucap Ismail pada OLNewsindonesia.com (22/11)

Menurut ia, lapangan Woodball tidak seperti olahraga lainya, lapangan Woodball bisa menyesuaikan dengan kondisi apapun.

“Terkait dengan pengadaan lahan ini saya rasa sangat cukup efektif, karena lapangan Woodball itu bisa bersinergi dengan kondisi seperti apapun, misalnya lahan-lahan penghijauan dan lain sebagainya itu bisa digunakan untuk lapangan Woodball,” sambungnya

Selanjutnya Ia juga menyampaikan, karena capaian yang signifikan dalam olahraga Indonesia Woodball Association Kabupaten Bogor ini, mudah-mudahan kedepannya bisa lebih meningkat dari pembinaannya, apalagi didukung dengan sarana dan prasarana yang memadai.

“Harapan saya kedepan, olahraga Woodball Kabupaten Bogor ini bisa mempertahankan juara dan meningkatkan para pemainnya, selain itu saya juga meminta faktor pendukung seperti lapangan khusus Woodball yang sampai saat ini belum memenuhi standar lapangan Woodball dengan dua belas trek lapangan,” pungkasnya.

(Deni)