Pj Gubernur Apresiasi Perusahaan Gunakan Air Perpipaan Untuk Lingkungan Berkelanjutan

BERITA, JAKARTA90 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengapresiasi perusahaan yang menjaga lingkungan hidup dengan menggunakan air perpipaan. Apresiasi ini diberikan kepada 13 perusahaan dalam acara Jakarta Water Hero Award 2023 yang digelar oleh Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya di Jakarta International Equestrian Park, Pulomas, Jakarta Timur, Selasa (20/6).

“Selamat kepada para pelanggan air perpipaan Jakarta yang hari ini memperoleh penghargaan Jakarta Water Hero 2023. Semoga penghargaan ini menginspirasi kita semua untuk terus aktif dalam menjaga keberlanjutan sumber daya air dengan menggunakan air perpipaan,” kata Pj Gubernur Heru, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta.

Pj Gubernur Heru mengapresiasi perusahaan-perusahaan yang menjadi pelanggan PAM Jaya, karena telah memberikan upaya yang terbaik di tingkat kepatuhan dan penggunaan air perpipaan, sehingga mereka diberikan penghargaan. Ia berharap, penghargaan ini dapat memberikan semangat kepada pelanggan lainnya untuk tepat waktu dalam membayar dan mempertahankan lingkungan hidup dengan menggunakan air perpipaan.

“Saya berharap, pemberian apresiasi pelanggan Jakarta Water Hero ini menjadi motivasi bagi seluruh pemilik, pengelola gedung, serta seluruh elemen warga untuk melaksanakan langkah nyata dalam menjaga kesinambungan dan keseimbangan ekosistem air di wilayah kita,” ujar Pj Gubernur Heru.

Lebih lanjut, Pj Gubernur Heru juga mengapresiasi PAM Jaya atas komitmennya dalam mewujudkan kedaulatan air bagi warga Jakarta melalui berbagai upaya percepatan layanan, seperti penambahan suplai air, perluasan, dan peningkatan layanan.

Menurutnya, pelestarian air dan perlindungan keberlanjutan sumber air bersih merupakan hal yang penting. Di tengah keterbatasan sumber air di Jakarta, setiap elemen masyarakat perlu terlibat dalam meningkatkan kualitas sungai Jakarta, sehingga bisa dijadikan sumber air baku air minum, dan PAM Jaya dapat mencapai 100 persen cakupan pelayanan air perpipaan pada 2030.

Dalam acara yang sama, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengatakan, DPRD DKI Jakarta sebagai wakil rakyat akan selalu mendorong PAM Jaya dapat meningkatkan pelayanan, termasuk dalam penyediaan akses air bersih bagi seluruh warga Jakarta. Ia ingin pelayanan air bersih kepada masyarakat harus cepat dan tepat.

Peran sektor swasta, kata Prasetyo, dalam upaya pelestarian air sangat dibutuhkan, sehingga kualitas sumber air baku di Jakarta dapat meningkat. Sinergi antara legislatif, eksekutif, dan sektor swasta dalam menjaga kelestarian lingkungan, terutama kualitas sumber air, harus terus berlanjut. Dengan tersedianya sumber air baku yang layak, maka target peningkatan 100 persen cakupan pelayanan dapat terpenuhi dengan cepat.

Sementara itu, Direktur Utama PAM Jaya Arief Nasruddin menerangkan, pemberian penghargaan ini dilakukan karena peserta yang terpilih menjadi pemenang telah terbukti menjadi salah satu ujung pangkal untuk memaksimalkan penggunaan air pipa dengan lebih baik lagi.

Apalagi, lanjut Arief, Jakarta saat ini berupaya memerangi eksploitasi air tanah. Dengan situasi dan kondisi saat ini, PAM Jaya harus memenuhi cakupan air lebih banyak lagi untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat Jakarta. Untuk itu, pihaknya tetap mengampanyekan stop mengekploitasi air tanah, karena itu akan merusak struktur lingkungan yang saat ini dimiliki.

“Kami siap sedia bekerja cepat menargetkan yang sudah diperintahkan Pak Pj Gubernur kepada kami, yakni pelayanan air perpipaan di Jakarta bisa dilaksanakan 100 persen pada tahun 2030. Tersedia akses air perpipaan tentu saja membawa dampak bagi kualitas hidup warga Jakarta, baik dalam segi ekonomi maupun kesehatan,” tandas Arief.

Adapun rincian 13 perusahaan yang menerima penghargaan sebagai berikut:

Kategori Kepatuhan Pembayaran

  • Wilayah Timur
  1. PT Justus Sakti Raya
  2. PT Frisian Flag Indonesia
  3. PT Tunggal iIdaman Abadi
  • Wilayah Barat
  1. UoB Plaza @Thamrin Nine
  2. Wisma Mandiri
  3. Apartemen Sudirman Park

Kategori Pemanfaatan Air Perpipaan

  • Wilayah Timur
  1. PPK Kemayoran
  2. PT Pembangunan Jaya Ancol
  3. PT Kawasan Berikat Nusantara
  • Wilayah Barat
  1. PT Danayasa Arthatama
  2. PT Senayan Trikarya Sempana
  3. PPK-GBK

Pemenang Jakarta Water Hero 2023

PT Grand Indonesia.

210