Berita Karo.OLNewsindonesia,Senin(20/05)
Pengurus Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) Kecamatan Berastagi adakan pembinaan bimbingan teknik (Bimtek) pengelolaan Zakat , Infak dan Sedeqah ( ZIS) Minggu (19/05) 2019 di Yayasan Al Karomah Berastagi.
Ketua PHBI Berastagi Edi Sofyan Sinaga mengatakan dimana dalam kegiatan ini mendatangkan  nara sumber dari Kantor Kementerian Agama Karo. Bimbingan tehnik atau Bimtek ini , harapan kita bisa memberikan pemahaman tugas dan fungsi amil zakat di Kecamatan Berastagi sekitarnya, agar profesional, “ujar Edi Sofyan.
Dengan harapan lain para amil yang menghimpun dana diharapkan bisa memberikan pandangan ke umat terkait masalah Zakat , Â Infak dan Sedeqah (ZIS) . Ini guna lebih peningkat kepercayaan masyarakat terhadap petugas atau pengumpul zakat karena untuk sekarang ini kepercayaan itu lah yang menjadi masalah utama untuk setiap amil,”katanya.
Insya Allah adanya Bimtek bisa menambah ilmu bagi pengumpulan zakat di Berastagi dan sekitarnya. Zakat, infak dan sedeqah dapat dihasilkan dengan maksimal dan sesuai apa yang telah di syari’ahkan untuk seluruh umat Islam. Selanjutnya disalurkan kepada yang berhak menerimanya, ” pungkasnya.
(David )