Ketua Fraksi PDI Perjuangan Karo Pujiati Ginting Lakukan Aksi Sosial Bagi Beras Dan Masker

Berita Karo.OLNewsIndonesia,Sabtu(18/04)

Mengingat wabah Virus Corona Disease/Covid-19 di Tanah Air dan juga di Kabupaten Karo masih belum berakhir sehingga berdampak terhadap perekonomian rakyat terutama bagi masyarakat bawah yang sudah mulai rasakan susahnya mencari pekerjaan dikarenakan adanya larangan pemerintah untuk lebih banyak berdiam dirumah agar memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di seluruh wilayah Negeri ini, sehingga tergerak naluri hati seorang Ibu mengadakan aksi sosial dengan turun langsung ke Masyarakat.

Ia, dia adalah Pujiati Br Ginting salah satu anggota DPRD Karo dan sebagai Ketua Fraksi dari Partai PDI Perjuangan membagikan masker serta Beras dan Telor ke masyarakat yang di kunjungi nya. Yang mana pembagian masker diawali dari Kota Kabanjahe hingga Ke Kota Berastagi pada Sabtu (18/04) 2020 dimulai sekira pukul 09.00 WIB.

Ket foto : Ketua Fraksi PDI Perjuangan Karo Pujiati Ginting saat memasangkan masker kepada Ibu Simarmata salah satu pedagang di pusat pasar Berastagi, Sabtu (18/04) 2020 (Ist)
Ket foto : Ketua Fraksi PDI Perjuangan Karo Pujiati Ginting saat memasangkan masker kepada Ibu Simarmata salah satu pedagang di pusat pasar Berastagi, Sabtu (18/04) 2020 (Ist)

Pujiati Br Ginting mengatakan kepada sejumlah wartawan di Pasar Berastagi, kegiatan ini dilakukan atas dasar kemanusiaan yang mana kini wabah Covid-19 masih terus menghantui kita, dan kita belum tahu kapan ini semua berakhir. Hati saya tergugah melihat situasi kondisi perekonomian masyarakat saat ini. Untuk itu saya berinisiatif membagikan masker dan sedikit berbagi rezeki berupa Sembako ala kadarnya kepada orang yang membutuhkan kan, kata Ibu Pujiati yang ramah ini.

Lanjutnya lagi, “selain di Kabanjahe kegiatan ini juga kita lakukan di Daerah Pemilihan saya yakni Kecamatan Berastagi,(Tugu Kol, Tugu Perjuangan Pusat Pasar) Kecamatan Merdeka, Kecamatan Simp Empat, dengan membagikan masker sebanyak 2000 pcs, Beras 1,5 Ton Telor sebanyak 3000 butir. Dan mudah mudahan kegitan ini akan berkelanjutan kita lakukan untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19, “terangnya.

Tampak dalam aksi sosial ini, Ketua Fraksi PDI Perjuangan ini memberikan edukasi dan sosialisasi dan mengingatkan ke masyarakat yang Dia hampiri untuk tetap memakai masker, jaga kebersihan dengan rajin mencuci tangan, tidak keluar rumah bila tidak perlu, tetap jaga jarak serta tetap mengikuti anjuran pemerintah untuk membantu memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19 di daerah kita ini. Kita pihak Legislatif dan Eksekutif juga tetap bekerjasama dengan terus mencari terobosan terobosan untuk mengatasi Covid-19 yang sudah bencana Nasional non alam ini, semoga semua ini cepat berlalu,”harapnya.

Salah satu pedagang di pusat pasar Berastagi, Tiurlan Br Simarmata (78) ketika ditanya olnewsindonesia.com atas mendapatkan sebuah masker dari Pujiati Br Ginting,Ibu Simarmata tersebut mengucapkan banyak terimaksih, sehat dan murah rezeki Ibu Dewan kita ini,sembari menerangkan selama ini dia belum pernah mendapatkan apa apa dari pemerintah walaupun hanya sebuah masker, saya sangat bersyukur ini yang pertama baru saya dapat,”ucap Ibu Simarmata ini.

Ket foto : Anggota DPRD Karo Dan Juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan Karo Pujiati Ginting membagikan Beras kepada salah satu petugas kebersihan di seputar tugu Kol Berastagi, Sabtu (18/04) 2020 (Ist)
Ket foto : Anggota DPRD Karo Dan Juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan Karo Pujiati Ginting membagikan Beras kepada salah satu petugas kebersihan di seputar tugu Kol Berastagi, Sabtu (18/04) 2020 (Ist)

Sementara itu, salah satu warga Desa Cinta Rayat H. Sembiring (43) Kecamatan Merdeka mengaku bersyukur mendapatkan bantuan Beras, ini sangat terbantu sekali bagi kami, karena selama ini kami sudah susah, kerja diladang juga tidak maksimal, harga sayur mayur juga murah,tentu saya sangat berterimakasih kepada ibu Pujiati yang mau berbagi rezeki semoga bertambah rezeki dan makin sukses di karirnya, “terangnya.

Pantauan crew olnewsindonesia.com walau keringat bercucuran, Pujiati Br Ginting tanpa lelah membagikan masker dan Beras langsung ke warga mulai dari Kecamatan Berastagi, Merdeka hinga terakhir ke Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo.

(David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *