Warga Sempajaya Tak Berkutik Saat Diringkus Unit Reskrim Polsekta Berastagi

Berita Karo.OLNewsindonesia,Minggu(17/05)

M.D Dwi Putra (19) seorang Mahasiswa warga Desa Sempajaya Kec. Berastagi yang merupakan pelaku penyalahgunaan Narkotika jenis Sabu ini, tak berkutik saat di ringkus oleh Unit Reskrim Polsekta Berastagi pada hari Sabtu sore (16/05) 2020 sekira pukul 15.00 WIB di jalan Jamin Ginting Kec. Berastagi Kab. Karo tepatnya di Sapo Angin depan SPBU Tugu Juang Kota Berastagi.

Sebelumnya Kapolsekta Berastagi AKP L Marpaung mendapat informasi dari masyarakat bahwa di jalan Djamin Ginting Berastagi tepatnya di Sapo Angin didepan SPBU Tugu Juang sering terjadi transaksi Narkotika, setelah mendapat informasi tersebut Kapolsekta Berastagi memerintahkan Kanit Reskrim IPDA H.F Marpaung S.H M.H beserta personel Unit Reskrim Polsekta Berastagi berangkat menuju lokasi tersebut untuk melakukan penyelidikan.

Ket foto  : Barang bukti yang ditemukan petugas kini telah diamankan di Polsekta Berastagi, Minggu (17/05) 2020 (Ist)
Ket foto : Barang bukti yang ditemukan petugas kini telah diamankan di Polsekta Berastagi, Minggu (17/05) 2020 (Ist)

Kapolsekta Berastagi AKP L Marpaung melalui Kanit Reskrim IPDA HF Marpaung menerangkan, “setelah kita mendapat informasi tersebut kita dan anggota diperintahkan Kapolsekta untuk melakukan penyelidikan ke lokasi yang dimaksud, nah,, sesampainya di jalan Djamin Ginting Kec. Berastagi Kab. Karo tepatnya di Sapo Angin depan SPBU Tugu Juang ada Berastagi kita temukan seorang laki laki yang diketahui bernama M.D Dwi Putra, kita curiga dengan gerak geriknya sehingga kita bersama personil langsung melakukan pengeledahan badan Tersangka dan memeriksa disekitar TKP /Lokasi, “kata Kanit tersebut.

Diterangkan HF Marpaung kembali,”saat kita geledah, kita menemukan di dalam genggaman tangan sebelah kiri Tersangka dan di dalam dompet bermerek levis berwarna coklat kita temukan berupa 2 (dua) plastik kecil bening berles merah diduga berisikan Narkotika jenis Sabu setelah ditimbang seberat bruto 0.47 ( nol koma empat tujuh) gram, dan 1(satu) buah pipet yang sudah di bentuk menjadi sekop.

Dan kemudian di dalam kantong celana sebelah kiri milik Tersangka lagi lagi di temukan 1 buah kaca pirex yang terbungkus oleh tisu berwarna merah. Setelah kita lakukan pengeledahan di lokasi Tersangka dan seluruh barang bukti yang kita temukan langsung kita bawa ke Polsekta Berastagi untuk proses hukum selanjutnya,”papar Kanit Reskrim Polsekta Berastagi ini.

(David)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *