by

SDN Cipicung 1 Rayakan Kenaikan Kelas Dengan Meriah

Berita Pandeglang, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Setelah 2 tahun terhalang tidak bisa melangsungkan kegiatan seremonial kenaikan kelas dan pelepasan Siswa-Siswi Kelas 6 karena pandemi Covid, akhirnya Rabu, 15 Juni 2022, SDN Cipicung 1 Kecamatan Cikedal bisa menggelar acara tersebut.

Kegiatan ini di hadiri oleh para undangan diantaranya Muspika Kecamatan Cikedal, Perwakilan Polsek Cikedal, Pengawas TK/SD Disdikpora Kecamatan Cikedal, H Nursamsi , Sekmat Cikedal Didi Tarmedi, Kepala Desa Cipicung, M Mahmud, Ketua PGRI Cabang Cikedal Aa Hidayat, Ketua Komite Sekolah dan Wali Murid SDN Cipicung 1.

Rohmatullah S.Pd selaku Kepala Sekolah dalam kesempatan sambutannya menyatakan bahwa dirinya bersyukur bahwa kegiatan bisa berjalan dengan lancar dan meriah. Semua siswa-siswi yang terlibat dalam acara menampilkan dengan penuh totalitas dan tentunya akan sangat bermanfaat bagi mereka juga, melatih mentalitas untuk tampil dihadapan orang banyak.

Masih kata Rohmatullah , untuk SDN Cipicung 1, mulai hari Senin, tanggal 20 juni 2022 sudah membuka pendaftaran Siswa Siswi untuk Tahun Ajaran Baru, bagi siswa kelas 1 yang sudah berusia 6 tahun. Selain itu SDN Cipicung juga menerima Siswa-Siswi pindahan dari sekolah lain. Dirinya juga meminta doa dari hadirin agar SDN Cipicung 1 bisa menjadi lebih baik lagi dari tahun ke tahun.

Untuk kegiatan kenaikan kelas dan perpisahan kelas, Rohmatullah berharap ditahun depan bisa menyelenggarakan kembali dan berharap semua kondisi bisa berjalan dengan sesuai dengan harapan, sehingga kegiatan belajar mengajar tatap muka secara langsung pada tahun ajaran 2022 / 2023 bisa berlangsung secara baik.

Sementara itu, Kepala Desa Cipicung Kecamatan Cikedal. M Mahmud, dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan yang berlangsung hari ini. Dirinya merasakan dan melihat sendiri antusiasme para Wali Murid dan para hadirin yang hadir, yang mendukung anak-anak yang mengisi mata acara dalam kegiatan ini.

M Mahmud juga menghimbau agar masyarakat Desa dan Wali Murid untuk mendorong putera-puterinya untuk bersekolah. Dirinya bangga bahwa di Desa Cipicung memiliki 2 Sekolah Dasar Negeri yaitu SDN Cipicung 1 dan SDN Cipicung 2, sehingga masyarakat Desa tinggal memilih sesuai dengan jarak dari rumah mereka masing-masing. Dan berharap acara serupa bisa dilangsungkan lagi di tahun depan.

JU