Berita Karo.OLNewsindonesia,Kamis(10/09)
Parahnya kerusakan jalan di Jalan Udara Ujung tepatnya di Desa Semangat Kecamatan Merdeka Kabupaten Karo bagaimana kubangan Kerbau tampak jelas, yang mana jalan tersebut sudah hampir 1 (satu) tahun tak mendapatkan perhatian serius dari Pemerintah padahal jalan tersebut telah diaspal beberapa tahun lalu.
Jalan itu telah dibangun oleh Pemerintah dengan diaspal beberapa tahun lalu. Jalan ini juga adalah akses utama bagi masyarakat, dalam membantu meningkatkan ekonomi Petani dan Pedagang yang menjual hasil panen ke luar daerah,†kata Denny Sembiring salah satu warga, Kamis (10/09) 2020 .
Menurutnya, Kerikil yang berserakan dengan kerusakan parah itu sangat menghambat aktivitas masyarakat, dan dapat mengancam keselamatan pengendara dan pejalan kaki, “ucapnya.
Sebelumnya Pemkab Karo melalui Dinas PUPR sudah pernah menambal jalan tersebut , tapi tunggu setelah beberapa bulan jalan tersebut kembali rusak dan berlobang, tak bedanya dengan kubangan Kerbau bahkan seperti kolam ikan dadakan, “kata Denny .
Pemerintahan Kabupaten Karo lanjutnya, terkesan tidak peduli dengan kondisi jalan tersebut. Masyarakat di seputaran Jalan Udara Ujung sangat sulit mendapatkan informasi pasti, tentang ada tidaknya rencana pembangunan jalan tersebut. Apalagi kondisi di lokasi jalan itu , sering kali masyarakat terjatuh dari kendaraan yang mengakibatkan luka dibagian tubuh, kadang kadang angkutan pedesaan pun kadang malas jalan , karena kondisi jalan tersebut.
Ia menambahkan, dari seluruh jalan yang ada di sepanjang Jalan Udara ini sampai ke Simpang Empat , di seputaran Jalan Desa Semangat ini lah yang paling parah kerusakannya. Sebagai warga negara, kami juga berharap pada Pemerintah Kabupaten Karo agar memberi perhatian khusus untuk jalan ini, “harapnya.
Ketika di konfirmasi Kepala Dinas PUPR Kabupaten Karo E Sinulingga perihal terkait kapan akan di perbaiki jalan tersebut melalui pesan singkat via WhatsAppnya , Kadis PU tersebut belum memberi jawaban.
(David)