Yayasan Kirbat Kasih Indonesia Kolaborasi Bersama TKSK Jonggol, RS Harapan Mulia Serta PT Mitra Dua Sepakat Gelar Bakti Sosial Pengobatan Gratis Di Jonggol

Berita Jonggol, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Yayasan Kirbat Kasih Indonesia (YKKI)berkolaborasi dengan Tenaga Kesehatan Sosial Kecamatan (TKSK) Jonggol , Rumah Sakit Harapan Mulia serta PT Mitra Dua Sepakat menggelar bakti sosial pengobatan gratis bagi warga sekitar Jonggol, Selasa, 8 Juni 2022, bertempat di halaman Kantor Yayasan YKKI, Kampung Jeprah Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor.

Acara berlangsung dan di mulai pukul delapan pagi hingga selesai. Antusiasme warga yang ingin mendapatkan pengobatan cuma-cuma tanpa bayar ini , terlihat jelas dari dipenuhinya tempat kegiatan, bahkan melebihi dari kuota yang sudah ditetapkan atau ditentukan oleh penyelenggara kegiatan, namun tetap dilayani.

Ketua Yayasan Kirbat Kasih Indonesia, Betty Eljani menceritakan bahwa yang dilakukan hari ini adalah suatu agenda rutin yang memang sudah berjalan, bahkan sudah berlangsung 3 tahun sebelum pandemi COVID 2020. Sejak meredanya COVID kegiatan sosial YKKI kembali dilakukan seperti di desa-desa wilayah Bogor Timur, bahkan hingga Tanggerang dan Wilayah Banten, ungkap Betty menjelaskan.

Betty menambahkan bahwa bentuk kegiatan YKKI juga termasuk membantu masyarakat yang belum memiliki BPJS, sehingga dibantu diuruskan pembuatannya. Serta peduli dan spontan untuk membantu masyarakat kurang mampu dan sakit parah, bahkan termasuk membawanya ke Rumah Sakit untuk mendapatkan pertolongan pertama perawatan.

Serta Betty menghaturkan terimakasih sangat, kepada Pihak yang sudah membantu terselenggaranya kegiatan ini, dari Camat Jonggol, Andri Rahman dan segenap staf Pemcat Jonggol, Pemdes, TKSK, Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM), Kencana, Karang Taruna, Pihak Rumah Sakit Harapan Mulia, Tenaga Kesehatan 3 Dokter, 4 Tenaga Kesehatan dan PT Mitra Dua Sepakat.

Sementara itu, Dudi Kusniadi, Ketua TKSK Kecamatan Jonggol, mengatakan bahwa hal yang dilakukan hari ini adalah upaya membantu mitra (YKKI), sehingga masyarakat bisa mendapatkan pengobatan gratis dengan cara menjemput warga yang tidak memiliki kendaraan atau masyarakat yang aksesnya jauh dari lokasi, sehingga bisa mendapatkan pelayanan kegiatan ini.

Dudi mengharapkan kegiatan baksos ini terus berjalan di seluruh wilayah Bogor Timur dan menjelaskan bahwa untuk tim hari ini yang turun terdiri dari IPSM 4 orang, Karang Taruna 2 orang, Damkar 1 orang, Kencana Kecamatan Jonggol 3 orang, serta bantuan ormas. Serta mengucapkan terimakasih kepada tim yang sudah hadir dan membantu kegiatan

Sedangkan Camat Jonggol, Andri Rahman, S.STP,.M.Si yang juga hadir dalam acara bakti sosial ini berharap agar kegiatan ini terus dilanjutkan. Tentunya apresiasi diberikan oleh Pemcam Jonggol atas kontribusi YKKI yang sudah menginisiasi pengobatan gratis ini dan juga memberikan sembako kepada masyarakat. Camat berpesan agar warga tetap menjaga kesehatan, ikuti protokol kesehatan didalam ruangan ataupun kegiatan yang menghadirkan kerumunan. Waspada bukan saja terhadap COVID saja tetapi penyakit menular lainnya yang melalui udara.

JNR