Kegiatan Market Day Diadakan Di SD Negeri Baru 03

BERITA, JAKARTA138 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Sekolah Dasar Negeri (SDN) Baru 03, Jalan Gotong Royong Kelurahan Baru, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Kamis (3/11), mengadakan kegiatan Market Day. Dalam kegiatan ini pelajar diajari cara memasarkan produk olahan makanan buatan mereka .

Kegiatan yang diikuti 540 pelajar kelas 1 hingga 6 ini dibuka Kasudin Pendidikan Jakarta Timur wilayah 2, Yanto. Acara juga dimeriahkan panggung hiburan musik.

Yanto mengatakan, kegiatan market day ini sebagai aplikasi dari penerapan kurikulum merdeka yang mulai diberlakukan. Salah satu materinya soal kewirausahaan yang disampaikan kepada para peserta didiknya.

“Kegiatan Market Day ini untuk memasarkan produk makanan olahan buatan para pelajar,” kata Yanto.

Menurutnya, Market Day ini mengajarkan anak untuk memiliki jiwa enterprenuership sekaligus mengajak anak untuk membiasakan diri mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.

Kepala SDN Baru 03, Trisnaini Nur Fatonah menambahkan, sekolah yang dipimpinnya ini merupakan sekolah penggerak pelajaran 5P. Yakni project, penguatan profil pelajar Pancasila yang di dalamnya ada materi kurikulum merdeka soal kewirausahaan untuk kelas 1 dan 4.

Khusus untuk kelas 1 diajarkan teknik membuat makanan olahan dari bahan telor asin. Seperti pepes telor asin, roti telor asin dan aneka produk olahan lainnya. Saat produksi mereka dibimbing para guru kelasnya.

Sedangkan untuk pelajar kelas 4 diberikan materi budidaya ikan Lele kerja sama dengan Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Timur.

“Seribu benih Lele bantuan Sudin KPKP ditebar di kolam gizi dan kini sudah dipanen bersama,” ungkap Fatonah.

Dari bahan dasar ikan Lele ini, para pelajar diajarkan membuat makanan olahan rice ball, lele geprek, otak-otak lele, empek-empek lele, cilok lele dan aneka produk lainnya.

“Para pelajar juga diajarkan cara memasarkan produk dan mengelola keuangan,” tandasnya.

Jmy