Satu Unit Rumah Adat Batak Terbakar Di kecamatan Harian

Samosir.Olnewsindonesia, Rabu (07/03)

Diduga korsleting, satu unit rumah Sitolu Rassang(rumah adat batak) milik A. Alpagus Sinaga di Huta Lumban Bagas Desa Sosor Dolok, Kecamatan Harian hangus terbakar, sekira pukul, 13:15 WIB, Rabu (7/3).

Foto : Rumah Terbakar : Satu unit rumah adat batak yang hangus terbakar di Huta Lumban Bagas Desa Sosor Dolok, Kecamatan Harian, Rabu (7/3).
Foto : Rumah Terbakar : Satu unit rumah adat batak yang hangus terbakar di Huta Lumban Bagas Desa Sosor Dolok, Kecamatan Harian, Rabu (7/3).

Kepada OLNewsindonesia, Camat Harian, Roberton Manik menjelaskan, awalnya sumber api berasal dari rumah marga Sinaga tersebut, yang diduga karena terjadinya arus pendek. Dan api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian yang dibantu oleh masyarakat sekitar dan dua unit mobil pemadaman kebakaran.

Ditambahkannya, dalam peristiwa kebakaran itu tidak ada korban jiwa. Namun, diperkirakan kerugian atas peristiwa itu mencapai ratusan juta rupiah.

(JuntakStar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *