Berita Karo, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Pemuda Batak Bersatu (PBB) Ranting Gundaling II (dua) Kecamatan Berastagi Kabupaten Karo menggelar syukuran satu tahun berdirinya PBB Ranting Gundaling II Berastagi di halaman posko PBB Ranting Gundaling II, gang Rukun jalan Udara Berastagi pada hari Minggu (23/06.2024) sekira pukul 16.40 WIB.
Acara ini di hadiri oleh Ketua DPC PBB Kabupaten Karo, Andreas Tarigan bersama pengurus, Ketua PAC PBB Berastagi, Mburak Ginting dan pengurus, serta perwakilan Polsekta Berastagi, perwakilan Kelurahan Gundaling II, STM gang Rukun, komunitas STKS (Supir Tanah Karo Simalem) komunitas MPS Orang Pinggiran, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat perwakilan Ormas dan seluruh tamu undangan lainnya.
Ketua pelaksana kegiatan, Brima J Nainggolan SPd yang didampingi Marulak Naibaho (Sekretaris) dan Edi Suranta Ginting (Bendahara) dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada Ketua DPC, PAC PBB yang telah hadir dan mari kita tetap mendukung satu sama lain agar organisasi kita ini makin berkembang. Disini, saya mewakili panitia mohon maaf atas kekurangan kami panitia dalam jamuannya. Jadi disini mewakili rekan juang ingin sedikit menyampaikan kepada Ketua DPC, PAC PBB dan Ketua Ranting agar memprioritaskan membuat KTA (Kartu Tanda Anggota), karena ini selalu ditanyakan oleh rekan juang kami.
Mengingat masukan darirekan juang yang merasa belum sah memiliki KTA agar memohon menerbitkan KTA, karena kami bukan tidak, selama ini kami dengan rekan juang lain tetap solid dan bangga menjadi anggota PBB, sekali lagi kami mohon ke pada Ketua, terimakasih,” ujarnya di saat menyampaikan pidatonya.
Ketua DPC PBB Kabupaten Karo, Andreas Tarigan menyampaikan, sangat bangga dan terharu atas undangannya ini dalam peringatan Hari Ulang Tahun Ranting Gundaling II ini, jadi harapan kami agar kita tetap solid dalam kebersamaan kita, dimana kita satu rasa satu jiwa tetap kita perjuangkan, jadi doa dan harapan kami kepada Ketua PAC, Ketua Ranting – Ranting dan seluruh sahabat juang kita solid kepada Pimpinan atasannya masing-masing dan kita tetap satu komando, terimakasih, ” ucapnya.
Sementara itu, Ketua PAC PBB Berastagi, Mburak Ginting saat di konfirmasi menyampaikan selamat hari jadi yang pertama untuk Ranting PBB Gundaling II, semoga makin solid dan tetap berkarya, kembangkan rasa kekeluargaan dan terus mengabdi dan berkolaborasi ke masyarakat dalam kegiatan sosial dan kegiatan positif lainnya,” ujarnya.
“Jadi saya minta kita kembali seperti sedia kala, yang lalu biarlah berlalu, mari kita buka lembaran baru untuk kemajuan organisasi kita, setiap permasalahan pasti ada solusinya, sekali lagi selamat HUT Ranting Gundaling II,” sebutnya seraya sampaikan salam dan pekik yel yel PBB..!
Tak ketinggalan Sekretaris PAC PBB Berastagi, Budi Simamora sangat mengapresiasi panitia pelaksana kegiatan HUT Ranting Gundaling II.
“Kepada Ketua, Sekretaris dan Bendahara panitia, saya sangat salut atas kegiatan yang terlaksana ini, karena dari awal hingga akhir acara sukses dan semuanya solid, saya sangat bangga dengan kalian panitia dan seluruh jajaran pengurus Ranting Gundaling II ini,” sebutnya yang di applaus oleh para hadirin.
Sementara Ketua Ranting Gundaling II,Ramlan Siregar bangga dan puas atas pelaksanaan hari jadi ini. “Semoga tahun tahun berikutnya semakin meriah dan terimakasih kepada seluruh tamu undangan, baik dari jajaran DPC PBB Kabupaten, PAC PBB Berastagi serta tamu undangan lainnya, terimakasih atas suportnya semua,” ujar Ketua yang ramah ini.
Pantauan wartawan olnewsindonesia.com usai acara resmi dengan menyanyikan lagu wajib dilangsungkan dengan pemotongan roti ulang tahun dan dirangkai hiburan organ tunggal bersama artis artis lokal yang dipandu oleh MC dari PAC PBB Berastagi, Sri Heni yang penuh semangat.
(David)