Berita Karo, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo menggelar kejuaraan Olahraga Sepakbola antar Pelajar tingkat SMP dan SMA Se – Kabupaten Karo yang memperebutkan piala Bupati Karo tahun 2023 di lapangan/stadion Sepakbola Samura Kabanjahe, Selasa (07/11.2023) yang dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas (Kadis) Kebudayaan Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata Kabupaten Karo (Disbudporapar) Kabupaten Karo, sekira pukul 14.50 WIB.
Sambutan yang di awali pertama sekali adalah yang Dandim 0205/TK, yang di wakili Mayor CBA, J. Siboro S.E menyampaikan dimana nanti dalam pelaksanaan pertandingan Sepakbola ini, mari jaga sportivitas, jaga emosinya, dan buktikan anda – anda mampu, mudah mudahan nanti di kejuaraan ini bisa kita lanjutkan ke tingkat Provinsi bahkan tingkat Nasional. Kepada suporter jaga keamanan dan ketertiban pertanda berjalan lancar dan semoga tidak terjadi hal hal yang tidak kita inginkan, kita harapkan juga semoga acara ini hingga usai nantinya berakhir dengan tertib baik dan lancar,” ucapnya.
Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang dalam sambutannya yang di bacakan oleh Kadis Disbudporapar Munarta Ginting SP, menyampaikan bahwa Sepakbola sangat berpotensi di tengah masyarakat Kabupaten Karo terutama dikalangan Pelajar, sehingga dianggap perlunya melaksanakan event kejuaraan Olahraga ini agar dapat meningkatkan rasa sportivitas dan menjunjung tinggi solidaritas serta kekompakan diantara para Pelajar dan Peserta kejuaraan ini.
“Kejuaraan Sepakbola Karo antar Pelajar tingkat Kabupaten piala Bupati Karo tahun 2023 ini sangat banyak manfaatnya, yang pertama adalah jauh dari perbuatan negatif, kenakalan remaja dan penyalahgunaan Narkoba dan kegiatan ini dapat menjaring Atlit yang berprestasi, meningkatkan kerohanian kebugaran fisik dan yang tak kalah penting adalah kita mendapatkan hiburan jasmani dan rohani,” sebut Bupati Karo yang di bacakan oleh Munarta Ginting ini.
Dilanjutkan Kadis ini lagi,” saya berpesan kepada para Wasit dan Hakim Garis agar bersifat netral dan adil, karena kalian di percaya oleh para Peserta untuk memikul dan memiliki tanggung jawab yang berat. Sehingga dalam meningkatkan pembangunan Olahraga di Kabupaten Karo khususnya pembangunan sumber daya manusia yang berprestasi tangguh dan berkarakter, maka kami dari Pemkab Karo mengucapkan Selamat bertanding dengan semangat yang tinggi dan jaga sportivitas Olahraga, kalah menang hal yang biasa, itulah jiwanya Olahraga,” tegas Kadis ini.
Diketahui bahwa pertandingan ini di ikuti untuk tingkat SMP Se – Kabupaten Karo berjumlah 30 (team) Sekolah, tingkat SMA berjumlah 21 Sekolah (team). Untuk pertandingan dilaksanakan selama 1 (satu) Minggu (07 S.d 13 November 2023 dan dalam sehari ada 6 (enam) Sekolah yang di pertandingkan dengan durasi waktu 2 x 30 menit dan untuk jadwal waktu pertandingan, di sesi Pagi 3 team (sekolah) dan di sesi sore 3 team (sekolah) dengan penilaian sistem gugur.
Adapun yang hadir dalam pembukaan kegiatan ini, diantaranya, perwakilan Forkopimda Karo, diantaranya, Kejaksaan Negeri Karo, Polres Tanah Karo, Kodim 0205/TK, KONI Kabupaten Karo, ASKAB PSSI Karo, Para Kepala Sekolah, Guru Pendamping SMP dan SMA Se – Kabupaten Karo, Pelatih dan Offisial serta Para Juri dan Wasit.
(David)