Ribuan Masyarakat Hadir Dalam Kemeriahan HUT Ke XV Kabupaten Samosir

Berita Samosir.OLNewsindonesia, Kamis (28/2)

Perayaan hari ulang tahun kabupaten Samosir yang ke XV tahun 2019 berlangsung selama tiga hari (25-27 Februari), dilangsungkan di Lapangan Kantor Bupati Samosir.

Berbagai jenis kegiatan dan pameran budaya kearifan lokal serta stand stand pelayanan publik turut ditampilkan pada perayaan hari jadi Kabupaten Samosir.

Perayaaan Hari Jadi Kabupaten Samosir yang ke XV dilangsungkan selama tiga hari, Senin s.d Rabu (25 s.d 27 Februari 2019) bertempat di halaman Kantor Bupati Samosir.

Selama 3 hari diisi berbagai kegiatan seperti : Parade Becak, Pameran pembangunan, Pelayanan Publik, Atraksi Budaya, serta Hiburan Rakyat oleh artis – artis Ibukota antara lain Amigos Band, Trio Ambisi, Omega Trio, Marsada Band, Korem Sihombing (seruling maut), Hardoni Sihotang (Tulila), dan Trio Ementa.

Foto : Bupati dan Wakil Bupati Samosir bersama menyalakan lilin HUT kabupaten Samosir yang ke XV tahun serambi melantunkan lagu "Selamat Ulang Tahun Kabupaten Samosir "
Foto : Bupati dan Wakil Bupati Samosir bersama menyalakan lilin HUT kabupaten Samosir yang ke XV tahun serambi melantunkan lagu “Selamat Ulang Tahun Kabupaten Samosir “

Hingga hari terakhir berlangsung, antusias masyarakat bahkan tamu undangan dari luar Samosir larut dalam kemriahan HUT kabupaten Samosir ke XV tahun.

Pada hari puncaknya, tampak hadir wakil gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah beserta rombongan, Anggota DPD RI, Anggota DPR RI, para pemrakarsa kabupaten Samosir, FKPD Samosir, serta para Bupati sekawasan Danau Toba.

Lantunan lagu Selamat Ulang Tahun kabupaten Samosir bergema, sembari Bupati Samosir, wakil Bupati Samosir serta wagubsu bersama sama menyalakan lilin serta meniup lilin yang telah dipersiapkan oleh panitia dengan raut wajah penuh gembira.

Dalam sambutannya, Bupati serta wakil Bupati Samosir menyampaikan syukur kepada Tuhan, yang mana sampai saat ini kabupaten Samosir terus mengalami kemajuan, baik dari sisi pembangunan maupun pelayanan publik, juga terimah kasih kepada para undangan yang telah hadir pada puncak perayaan kabupaten Samosir yang ke XV tahun.

Bupati juga tak lupa ucapkan terima kasih kepada jajarannya yang telah bekerja dengan tulus dan iklas dalam melayani mayarakat. Terlebih kepada masyarakat Samosir yang mana telah mendukung pembangun yang ada di kabupaten Samosir.

Foto : Wagubsu H. Musa Rajekshah menggunting pita peluncuran Bus Pariwisata pemkab Samosir rute Pangururan - Bandara Silangit pada puncak perayaan hari ulang tahun ke XV kabupaten Samosir.
Foto : Wagubsu H. Musa Rajekshah menggunting pita peluncuran Bus Pariwisata pemkab Samosir rute Pangururan – Bandara Silangit pada puncak perayaan hari ulang tahun ke XV kabupaten Samosir.

Berikut torehan piagam penghargaan yang telah diraih pemkab Samosir, sepanjang empat tahun berjalan kepemimpinan Bupati Samosir, Drs.Rapidin Simbolon MM bersama wakil Bupati Ir.Juang Sinaga :

1. LIPI : Piagam penghargaan sebagai apresiasi LIPI kepada mitra kerja sama dan kontribusinya dalam pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi,

2. KPK : Urutan pertama terbaik se Sumut untuk Rencana aksi dalam pencegahan korupsi,

3. BPK : Penghargaan atas Raihan WTP sebagai tingkat tertinggi dari BPK atas laporan keuangan 2017,

4. Kemenparekraf : Juara satu objek wisata belanja terpopuler,

5. Kemenperin : Piagam penghargaan sentra tenun pangiring dengan IKM OVOP bintang 3,

6. Kemenkumham : hak indikasi geografis kopi Arabika Samosir,

7. Kemenpan RB : piagam penghargaan akuntabilitas kinerja tahun 2018 dengan predikat B.

(JuntakStar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *