AKBP Josua Tampubolon Sukses Amankan Kunjungan Menteri BUMN Erick Thohir Ke Samosir

Berita Samosir, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com 

Hiruk pikuk pengunjung meramaikan kunjungan Menteri BUMN Erick Thohir dalam rangkaian upacara adat “Mangain Anak, Marhorja Bius dan Konser Musik yang dihadiri di Halaman Hotel Lopo Inn Desa Tomok Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir, Sabtu (26/11/2022).

Pantauan media, dari segi kesiapan Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon SH MH mumpuni menempatkan personel dan pengamana berjalan sukses dari rangkaian kegiatan demi kegiatan.

Kesukesan pengamanan ini, tidak terlepas dari komunikasi antara pimpinan dan anggota, termasuk juga cara-cara humanis dalam komunikasi kepada warga atau pun pengunjung Tao Toba Fest Haritage
Menjawab wartawan, AKBP Josua Tampubolon menyampaikan, rangkaian pengamana pada hari H dilksanakan mulai apel pengecekan kesiapan pengamanan Pukul 6 Pagi.

Apel pengamanan diikuti Wadansat Brimob Polda Sumut AKBP James P Hutagaol SIK, Wadir Samapta Polda Sumut Sonny Henrico Parsaulian Sirait, S.I.K, M.H, KBO Dit Samapta Polda Sumut AKBP Bravo Asena Siahaan, S.T, Kabag Ops Polres Samosir KOMPOL L.S Siregar, S.H, Danki Dit Samapta Polda Sumut AKP Bambang Tarigan, S.H, Pasi Ops Yon B Bimob Tebing Tinggi AKP Yudi dan papra Pju Polres Samosir

Sela-sela apel, Kapolres Samosir menginstruksikan agar semua personel yang terlibat pengaman saling bekerjasama mualai awal hingga akhisr acara, sehingga pelaksanaan acara berjalan dengan aman dan lancar.

Para personel saat pengamanan tampak mengosongkan kendaraan dari lapangan konser maupun lokasi acara tempat penabalan marga kepada Erick Thohir.

Hanya dua kendaraan yang diperbolehkan didalam lokasi, yakni mobil ambulans dan pemadam kebakaran.

Polisi juga sigap mengatur jalur lalu lintas hingga pintu keluar masuk pengunjung agar tidak terjadi kepadatan.

Polisi memastikam pengunjung tidak membawa miuman alkohol melalui pemeriksaan di pintu masuk.

Hingga malam hari, terlihat setiap personel yang ditugaskan di masing-masing titik tidak meninggalkan lokasi selama acara berlangsung sejak pagi hinga malam.

Setiap masyarakat yang masuk juga diberi tanda gelang. Keberhasianpengamanan terlihat dari tertibnya pengunjung yang keluar masuk dan tak ada ditemukan gesekan antara pengunjung, meski ertemu dalam dentuman musik yang keras bernada rock.

Wadansat Brimob Polda Sumut AKBP James P Hutagaol, SIK Setiap personil tidak ada yang membawa senjata dan membawa laras licin. Pengamanan jalur yang akan dilalui Menteri BUMN beserta rombonganpersonel standby sehingga rangkaian acara berlangsung aman dan lancar serta terkendali.

Dalam pengamanan, polisi jugs mendirikan Posko di sebelah posko medis. Pada pengamanan ini, personil yang dilibatkan sebanyak 445 Personil dengan rincian, Polres Samosir terdiri dari 153 personel, BKO Brimob 94 Personil yang terdiri dari Tim escape 7 Personil, Tim Jibom 13 Personil ( 2 tim ), PHH 74 Personil, BKO Dit Samapta : 88 Personil ,TNI AD 50 Personil, Dishub 30 Personil, Satpol- PP 30 Personil, Damkar 10 Personil, Sat Pol PP 20 Personil.

Menteri BUMN RI H. Erick Thohir beserta rombongan tiba di Pelabuhan Ambarita Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir dengan Menggunakan Kapal Ferry Pora-pora Pukul 08.00 WIB. Lalu, Pada Pukul 08.20 Wib Berjalan kaki dari Pelabuhan Wisata Tomok Menuju Hotel Lopo Inn (Lokasi Pelaksanaan Event).

Adapun rombongan yang mendampingi Menteri BUMN RI, Istri Menteri BUMN RI Elizabeth Tjandra, Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Adian Yunus Yusak Napitupulu, S.H, Para Komisaris perusahaan yang tergabung dalam Kementerian BUMN RI (sekitar 20 orang), Ketua DPP Pos Perjuangan Rakyat (Pospera) Mustar Bona Ventura Manurung.

Sekira Pukul 08.40 Wib, Menteri BUMN RI H. Erick Thohir, B.A.,M.B.A beserta rombongan Tiba di Hotel Lopo yang disambut oleh Tokoh Masyarakat Kecamatan Simanindo diiringi Gondang Batak dan dilanjutkan dengan Kegiatan Mangaian Anak dan horja bius dengan jumlah masyarakat yang hadir sekitar 1000 orang.

Lalu pada Pukul 14.30 wib Kegiatan Mangaian Anak dan Marhorja bius selesai dilaksanakan, situasi dalam keadaan aman dan terkendali.

Dalam pelaksanaan pengamanan Konser Musik dalam rangkaian Event Tao Toba Haritage Fest, Polres Samosir melaksanakan Bengkel Vaksinator dengan sasaran adalah orang yang datang ke lokasi acara yang belum divaksin dosis 1, 2 dan 3 (Booster I) dan 4 (Booster II) yakni sebanyak 14 orang.

(JuntakStar)