Berita Sepakbola, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com
Pertandingan Piala Dunia hari ini diawali dari grup F, Rabu (23/11/22), dengan laga Maroko bertemu Kroasia, dimana pertandingan berakhir seri 0-0. Pertandingan dimainkan sangat berhati- hati , walaupun sebenarnya Kroasia mendominasi jalannya pertandingan.
Susunan Pemain Maroko VS Kroasia :
Maroko (4-3-3): Bounou; Mazzaroui, Saiss, Aguerd, Hakimi; Amallah, Amrabat, Ounahi; Boufal, En-Neysri, Ziyech
Pelatih: Walid Regragui
Kroasia (4-3-3): Livakovic; Sosa, Gvardiol, Lovren, Juranovic; Kovacic, Brozovic, Modric; Perisic, Kramaric, Vlasic
Pelatih: Zlatko Dalic
Kemudian laga dilanjutkan dari Grup E, antara Jerman bertemu Jepang, dimana kembali terjadi kejutan, Samurai Jepang berhasil mempermalukan Panser Jerman dengan skor tipis 2-1.
Jerman memasukan gol terlebih dahulu melalui Ilkay Gundogan di babak pertama, namun Jepang membalas di babak kedua melalui gol Ritsu Doan dan Takuma Asano.
Susunan Pemain Jerman VS Jepang :
Jerman (4-2-3-1): Manuel Neuer; Niklas Sule, Antonio Rudiger, Nico Schlotterbeck, David Raum; Joshua Kimmich, Ilkay Gundogan; Serge Gnabry, Thomas Muller, Jamal Musiala; Kai Havertz.
Pelatih: Hansi Flick
Jepang (4-2-3-1): Shuichi Gonda; Hiroki Sakai, Ko Itakura, Maya Yoshida, Yuto Nagatomo; Ao Tanaka, Wataru Endo; Junya Ito, Daichi Kamada, Takefusa Kubo; Daizen Maeda.
Pelatih: Hajime Moriyasu
Dari grup E, Matador Spanyol berhasil mencukur 7-0 Kostarika. Pertandingan yang dilangsukan di stadion Al Thumama Stadium berjalan dengan superioritas Spanyol.
Tujuh gol Spanyol dari enam pemain berbeda, mulai dari Dani Olmo (11′), Marco Asensio (21′), Ferran Torres (31′, 54′), Gavi (54′), Carlos Soler (90′), dan Alvaro Morata (90+2′).
Susunan Pemain
SPANYOL (4-3-3): Unai Simon; Cesar Azpilicueta, Aymeric Laporte, Rodri, Jordi Alba (64′ Alejandro Balde); Pedri (57′ Carlos Soler), Sergio Busquets (64′ Koke), Gavi; Ferran Torres (57′ Alvaro Morata), Marco Asensio (69′ Nicholas Williams), Dani Olmo.
Pelatih: Luis Enrique
KOSTA RIKA (5-4-1): Keylor Navas; Carlos Martinez (46′ Kendall Waston), Francisco Calvo, Oscar Duarte, Keysher Fuller, Bryan Oviedo; Joel Campbell, Yeltsin Tejeda, Celso Borges (72′ Brandon Zamora), Jewison Bennette (61′ Bryan Ruiz); Anthony Contreras (61′ Alvaro Zamora).
Pelatih: Luis Fernando
210