Lewandowski : Sangat Mudah Untuk Memutuskan Gabung Barcelona

BERITA, BOLA, SPORTS98 Views

Berita Sepakbola, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Filosofi sepakbola Xavi Hernandez dalam menetapkan taktik bagi Barcelona menjadi pendorong utama raksasa La Liga Spanyol itu menjadi tujuan karir Robert Lewandowski setelah sebelumnya bersama juara Bundesliga Jerman Bayern Munich.

“Saya sangat senang berada di sini. Sangat mudah untuk memutuskan gabung ke Barca,” ujar Lewandowski di Miami yang berkata pada media, disela – sela uji medis yang sudah berhasil dilaluinya, Senin (19/7/2022).

Demikian pernyataan Lewandowski saat menggambarkan ide dan metode eks gelandang Barca itu luar biasa dalam mengarahkan arah klub Catalan itu.

“Saya berbicara dengan Xavi dan sejak awal saya tahu apa yang ada di pikirannya, ide-idenya …

“Jujur mudah untuk memutuskan datang ke Barcelona karena saya adalah individu yang ingin bermain, yang ingin menang, dan saya percaya dengan Xavi itu bisa menjadi kenyataan.

“Dia tahu cara sebenarnya melatih Barcelona karena dia adalah pemain hebat dan sekarang dia juga pelatih yang sangat bagus. Dia memiliki masa depan yang luar biasa dan saya ingin menjadi bagian dari itu,” kata Lewandowski.

Lewandowski, yang sebelumnya memiliki 12 bulan tersisa di kontraknya dengan Bayern, pindah ke Barcelona dalam kesepakatan senilai 45 juta Euro dan telah bergabung dengan tim dalam tur pra-musim di Amerika Serikat (AS)

Pada saat yang sama Lewandowski secara terbuka mengaku selalu bersemangat bermain untuk klub besar di La Liga sebelumnya.

“Saya akui sangat gembira dapat bersama Barcelona biarpun beberapa hari terakhir sangat panjang, namun akhirnya perjanjian itu selesai.

“Jadi sekarang saya bisa fokus pada lembaran baru dalam hidup saya, tantangan baru,” katanya.

Sebagai catatan, Lewandowski telah memenangkan dua penghargaan Pemain Terbaik Dunia FIFA terakhir dan juga pencetak gol terbanyak kedua sepanjang masa di Bundesliga.

210