Tingkat Kepesertaan Program Berkawan BUMD Capai 13.600 Karyawan

BERITA, JAKARTA131 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Jumlah kepesertaan karyawan BUMD DKI Jakarta yang mengikuti program beras untuk karyawan (Berkawan) besutan PT Food Station Tjipinang Jaya bertambah menjadi 13.600 orang.

Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo mengatakan, sudah sembilan BUMD di DKI Jakarta yang terlibat dalam Program Berkawan sampai saat ini.

Terbaru, PT Food Station Tjipinang Jaya dan PAM Jaya melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Penyediaan Beras untuk Karyawan (Berkawan). Pamrihadi menyampaikan, jumlah karyawan PAM Jaya yang ikut serta dalam Program Berkawan berjumlah 1.700 orang.

“Sampai dengan Febuari 2023 jumlah karyawan dari berbagai BUMD yang terlibat dalam Program Berkawan adalah 11.900 orang. Dan MoU dengan PAM Jaya ini akan menambah jumlah kepesertaan tersebut menjadi 13.600 orang,” ujar Pamrihadi, Minggu (16/4).

Dia menjelaskan, 1.700 karyawan PAM Jaya tersebut akan mendapatkan beras produksi Food Station sebanyak masing-masing 10 kilogram untuk setiap bulannya. Adapun mekanisme pengambilan berasnya bisa dilakukan di gerai Alfamart terdekat.

“Penandatanganan kerja sama ini sebagai bentuk sinergisitas antar BUMD yang merupakan bagian dari kegiatan strategis daerah, dan juga dalam rangka pelaksanaan program ketahanan pangan khususnya stabilitas pasokan dan penyerapan pangan,” kata Pamrihadi.

Selain itu, penandatanganan PKS ini sebagai bentuk kolaborasi BUMD pangan dalam pengendalian inflasi daerah. Pamrihadi mengatakan, dirinya mengapresiasi PAM Jaya karena dengan adanya penandatangan PKS ini PAM Jaya telah meletakkan warisan kolaborasi yang sangat penting.

“Perjanjian ini merupakan bentuk perhatian PAM Jaya terhadap para pegawai dengan memberikan beras kepada pegawai demi kesejahteraan pegawai. Kiranya, dapat jadi contoh untuk BUMD yang lain demi kesejahteraan karyawan,” urai Pamrihadi.

Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin menyampaikan tujuan dari PKS ini adalah untuk meningkatkan produktivitas karyawan melalui peningkatan kesehatan.

“Kesehatan karyawan melalui pemenuhan gizi adalah langkah perusahaan untuk memastikan setiap karyawan dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada warga Jakarta,” kata Arief.

Arief menambahkan, Food Station sebagai BUMD DKI Jakarta merupakan perusahaan yang selama ini memiliki standar mutu yang baik dalam hal penyediaan pangan terutama beras.

“Kami berharap kolaborasi antar BUMD ini dapat menjadi langkah awal bagi kolaborasi berikutnya, baik yang berdampak langsung maupun tidak langsung kepada warga Jakarta” tandas Arief.

210