Desa Geredug Tuan Rumah Pengajian Bulanan Kecamatan Bojong

Berita Pandeglang, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Muspika Kecamatan Bojong mengadakan Pengajian Rutin setiap sebulan sekali, pada bulan September 2022 ini giliran Desa Geredug bergiliran untuk menggelarnya dan diselenggarakan di Mesjid Geredug, Bojong, Pandeglang pada Jumat 15 September 2022.

H Abudin (Tengah Baju Batik Biru) Kepala Desa Geredug Saat pengajian berlangsung.

Pengajian tersebut di hadiri oleh Camat Bojong, Yadi Pribadi SE, Kapolsek Bojong, Koramil Bojong, Kepala Desa Sekecamatan Bojong, Tokoh Masyarakat Geredug , BPD sekecamatan Bojong dan Ibu PKK .

H Abudin selaku Kepala Desa Geredug sebagai Tuan Rumah kegiatan Pengajian menjelaskan bahwa dirinya bersyukur karena kegiatan pengajian bisa terselenggara dengan baik. Dimana dirinya bersama masyarakat desanya bisa mendapatkan pencerahan dari ulama tentang agama. Dan berharap kegiatan ini akan terus ada

Di tempat yang sama Camat Bojong Yadi Pribadi SE juga menyampaikan syukur Alhamdulillah kegiatan bisa berjalan. Selama dirinya bertugas sudah ada 3 desa yang mendapatkan giliran untuk menggelar kegiatan pengajian yaitu Desa Citumenggung, Desa Mekar Sari dan Desa Geredug.

Ditambahkan Camat bahwa kegiatan dilaksanakan dalam skup kecamatan dan instansi hingga pemdes. Maksud dan tujuan kegiatan menurut Camat untuk meningkatkan ketakwaan Allah Subhanahu wa ta’ala dan mempererat antara Ulama dan Umara.

“Saya berharap Pengajian Rutin ini terus berjalan jangan sampai putus karena siraman rohani ini perlu untuk Kita semua agar bisa berbuat baik dan bertaqwa kepada Allah SWT ” pungkas Yadi.

Juprani