Seleksi Tilawatil Quran Dan Hadits Ke- XXVI Dibuka Sekko Jakarta Barat

BERITA, JAKARTA133 Views

Berita Jakarta, Berita Online Indonesia Di Online News Indonesia, www.olnewsindonesia.com

Sekretaris Kota (Sekko) Jakarta Barat, Iin Mutmainnah, Senin (14/11), resmi membuka kegiatan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke-XXVII di Ruang Wijaya Kusuma Blok A, Lantai 2, Gedung Wali Kota Jakbar.

Dalam sambutannya Iin mengugkapkan, kegiatan ini bukan sekadar mengejar prestasi tapi juga harus bisa mengimplementasikan Al Quran dalam kehidupan sehari-sehari di masyarakat. Sehingga, di Jakarta Barat tercipta kehidupan bermasyarakat yang religius, harmonis dan penuh kedamaian.

“Kita juga harus bisa mengimplementasikan Al Quran dalam wujud perilaku di masyarakat,” tuturnya.

Dia juga berpesan, agar seluruh peserta mengikuti tahapan seleksi dengan sebaik-baiknya, sesuai ketentuan dan tata tertib yang telah ditetapkan panitia penyelenggara. Peserta terbaik, nanti akan mewakili Jakarta Barat dalam STQH tingkat provinsi yang berlangsung pada 2-6 Desember 2022 nanti.

“Terus tingkatkan keterampilan secara optimal dalam seleksi ini,” tegasnya.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Jakarta Barat, Muhammad Rifai menambahkan, seleksi ini diikuti 72 peserta perwakilan dari delapan kecamatan. Mereka akan berlomba untuk pembacaan Quran kategori anak dan dewasa, satu juz, lima juz, 10 juz, dan 20 juz. Kemudian, 100 dan 500 hadist beserta sanadnya.

“Masing-masing kategori diikuti enam peserta putra dan putri. Semoga kita dapatkan yang terbaik,’ tandasnya.

210